Faisal Basri Meninggal Dunia, Airlangga: Sosok Intelektual yang Idealis-Kritis, Sahabat Diskusi

Ekonom Senior INDEF, Faisal Basri.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Fikri Halim

Jakarta, VIVA - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto menyampaikan rasa duka atas meninggalnya Ekonom Senior Faisal Basri. Airlangga menyebut Faisal merupakan sosok yang idealis dan kritis. 

Ekonomi Kuartal III Tumbuh 4,95 Persen, Begini Jurus Pemerintah Kejar Target 8 Persen

Faisal Basri diketahui meninggal di usia 65 tahun pada Kamis, 5 September 2024 pukul 03.50 WIB di RS Mayapada, Kuningan, Jakarta.

"Turut Berduka atas wafatnya sosok yang saya hormati, seorang ekonom senior sekaligus aktivis politik yang berkarakter, Bang Faisal Basri," ujar Airlangga lewat Instagramnya @airlanggahartarto_official, Kamis, 5 September 2024. 

Ekonomi RI Kuartal III-2024 Tumbuh 4,95 %, Airlangga Sebut Lebih Baik dari Singapura hingga Arab

Airlangga Hartarto

Photo :
  • VIVA.co.id/Anisa Aulia

Airlangga menyebut, Faisal merupakan sosok intelektual yang idealis, kritis, dan hangat. Faisal pun kerap memberikan solusi bagi perekonomian Indonesia. 

Mantan Menteri SBY hingga Ekonom Jadi Anak Buah Luhut di Dewan Ekonomi Nasional, Simak Formasinya!

"Bang Faisal adalah sosok intelektual yang idealis, kritis, tapi juga hangat sebagai sahabat diskusi. Beliau kerap memberikan masukkan dan tawaran solusi terhadap setiap situasi dan tantangan ekonomi Indonesia," ujarnya. 

Dia menuturkan, pemikiran dan kiprah Faisal akan terus menjadi pembelajaran bagi semua untuk istiqomah dalam membangun Indonesia yang lebih baik. 

"Selamat jalan Bang Faisal, semoga ditempatkan di tempat yang terbaik di sisi-Nya, serta keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan. Aamiin Yaa Rabbal Alamin," kata Airlangga. 

Sebelumnya, Ekonom senior Faisal Basri meninggal dunia pada usia 65 tahun. Dia meninggal dunia Kamis, 5 September 2024 pukul 03.50 WIB di RS Mayapada, Kuningan, Jakarta.

"Innalillahi wa innailaihi rodji’un. Telah berpulang ke rahmatullah hari ini Kamis, 5 September 2024, pukul 03.50 WIB di RS Mayapada, Kuningan, Jakarta, suami, ayah, anak, abang, adik, uwak, mamak, kami tersayang Bapak Faisal Basri bin Hasan Basri Batubara pada usia 65 tahun," tulis keterangan yang diterima Kamis, 5 September 2024.

Faisal rencananya akan berada di rumah duka di Komplek Gudang Peluru Blok A 60 Jakarta Selatan. Jenazah pun direncanakan dimakamkan pada sore ini selepas ashar.

"Info pemakaman berangkat sekitar Ba’da Ashar dari masjid Az Zahra, Gudang Peluru, Tebet, Jakarta Selatan," tulisnya.

"Mohon doanya semoga Rahimahullah diberikan tempat terbaik Jannatul Firdaus, diampuni segala khilafnya, dilapangkan kuburnya, diterima amal ibadahnya, serta keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan keikhlasan," lanjutnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya