Dibuka Melemah di Level Rp 15.520 Per Dolar AS, Investasi hingga Pertumbuhan Ekonomi RI Jadi Sorotan

Uang dolar AS dan rupiah.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga/tom.

Jakarta, VIVA – Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS di pasar spot loyo lagi pada perdagangan Rabu, 28 Agustus 2024. Rupiah melemah sebesar 26 poin atau 0,16 persen ke posisi Rp 15.520 per dolar AS.

Survei Ungkap Kinerja Kegiatan Usaha Kuartal IV-2024 Terjaga, Ditopang Sektor Jasa Keuangan

Berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) terakhir atau kemarin sore, mematok rupiah di angka Rp 15.509 per dolar AS. 

Analis PT Garuda Berjangka, Ibrahim Assuaibi memperkirakan nilai tukar rupiah akan ditutup menguat terhadap dolar AS pada hari ini.

Dibayangi Pelemahan, Rupiah Dibuka Menguat Rp 16.362 per Dolar AS

"Mata uang rupiah fluktuatif namun ditutup menguat," ujar Ibrahim dalam risetnya Rabu, 28 Agustus 2024.

Ilustrasi uang rupiah

Photo :
  • ANTARA
Prabowo Sebut Orang Indonesia Tak Percaya Diri dan Suka Melihat Kawan Susah

Ibrahim menyoroti, soal pertumbuhan ekonomi RI yang diproyeksikan oleh Bank Indonesia (BI) sebesar 4,7 hingga 5,5 persen.

"Untuk mencapai target pertumbuhan ekonomi ini, pemerintah perlu meningkatkan konsumsi rumah tangga. Hal ini disebabkan telah berakhirnya faktor musiman, seperti hari besar keagamaan nasional (HBKN) dan dampak pelaksanaan pemilu pada semester pertama  2024," ujarnya.

Ilustrasi uang rupiah

Photo :
  • vstory

Selain itu terang Ibrahim, Proyek Strategis Nasional (PSN) dapat meningkatkan investasi, khususnya investasi swasta. Kenaikan stimulus fiskal dari 2,3 persen menjadi 2,7 persen dari PDB diharapkan dapat secara efektif memberikan dampak pengganda terhadap perekonomian.

Adapun untuk hari ini nilai tukar rupiah diperkirakan akan ditutup menguat direntang Rp 15.420-Rp 15.520.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto

Bank Dunia Proyeksikan Ekonomi Indonesia 2025-2026 Stagnan, Airlangga: Pemerintah Tetap Optimis

Bank Dunia atau World Bank memproyeksikan, pertumbuhan ekonomi Indonesia stagnan pada tahun 2025 dan 2026 di 5,1 persen.

img_title
VIVA.co.id
17 Januari 2025