Siap Bangun Lumbung Pangan di Papua, Eskavator Pesanan Haji Isam dari China Mendarat di Merauke

Profil Haji Isam
Sumber :
  • Dok.Istimewa

Jakarta, VIVA – Eskavator pesanan Jhonlin Group milik Haji Syamsuddin Andi Arsyad atau Haji Isam tiba di Merauke, Papua Selatan, Rabu, 14 Agustus 2024. Adanya eskavator itu untuk pembangunan lumbung pangan nasional.

Pengamat Ungkap 2 Faktor Penentu Kesuksesan Pemerintahan Prabowo-Gibran

Eskavator yang datang ke Merauke, Papua ini dari perusahaan Sany asal China. Rinciannya terdapat 27 eskavator, tujuh bulldozer dan empat alat untuk pemadatan tanah dan aspal yaitu bomag yang datang ke Merauke, Papua.

“Sandar lagi Jhoni 45 membawa 27 excavator 7 buldozer 4 bomag. ” kata Haji Isam dalam keterangannya Rabu, 14 Agustus 2024.

KKB Berulah Jelang Pilkada Serentak, 2 Tukang Ojek di Puncak Papua Tewas Ditembak

Presiden Jokowi bersama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo saat meninjau lokasi lumbung pangan nasional (food estate) di Kalimantan Tengah. (Foto ilustrasi)

Photo :
  • Biro Pers Media dan Informasi Sekretariat Presiden

Dia menuturkan, masih ada 90 eskavator yang akan kembali datang ke Merauke Papua Selatan dengan tipe TB Jhoni 51 / BG BNP 6 JG. 

Bukan Omon-omon, Ini 5 Langkah Nyata Prabowo untuk Kemerdekaan Palestina

Haji Isam mengungkapkan, keberhasilan program cetak sawah adalah tanggung jawab besar dari negara. Olehnya itu, proses bongkar alat berat yang menjadi sarana pendukung utama untuk program cetak sawah tersebut dipantaunya secara langsung.

“Selain itu, saya berharap gagasan Presiden terpilih Bapak Prabowo Subianto ini juga bisa menciptakan lapangan kerja sebanyak-banyaknya bagi masyarakat Papua,” ujarnya.

Sementara itu, Asisten Operasi Projek Cetak Sawah satu juta Hektar, H Gusti Denny Ramdhani, atau biasa disapa Haji Deden, kedatangan alat berat pesanan dari Cina ini sudah tahap 4.

Muhidin-Hasnur kandidat bakal Cagub-Cawagub Kalsel bersama Haji Isam

Photo :
  • Dok. Istimewa

“Tahap pertama itu 29 Unit, tahap kedua dan ketiga masing masing 88 unit, tahap keempat 27 unit," terangnya.

Haji Deden mengungkapkan, dalam waktu dekat ada satu kapal lagi dan jumlahnya ada 90 unit exavator. “Kalau ditotal, sudah 232 unit sampai di Wanam," katanya.

Haji Deden memastikan, semua pesanan alat berat ini akan digenjot sehingga secepatnya semua pesanan sampai di Wanam, merauke. 

"Big Bos (Haji Isam) maunya serba cepat, jadi kita semua harus mendukung Bos. Kita kerja cepat. Kita sukseskan cetak sawah satu juta hektar gagasan Presiden, kita dukung Bos kita untuk wujudkan impian Bapak Presiden,” imbuhnya.

Diketahui, Jhonlin Group melalui anak perusahaannya PT Batulicin Beton Asphalt (BBA) juga mulai membangun jalan di Merauke, Papua Selatan. Haji Isam memimpin langsung dan memberikan komando untuk kelancaran proses pembangunan jalan tersebut.

Pekerjaan jalan ini dimulai di titik Wanam, Distrik Ilwayab, Kabupaten Merauke. Rencananya, jalan sepanjang ratusan kilometer ini akan menghubungkan empat distrik yaitu Distrik Ilyawab, Kaptel, Ngguti, dan Distrik Muting.

Pembangunan jalan ini selain untuk menunjang proyek cetak sawah sejuta hektar, juga diharapkan dapat menjadi solusi bagi sebagian daerah di Merauke yang masih terisolasi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya