Harga Emas Hari Ini 6 Agustus 2024: Global Naik, Antam Masih Anjlok

Emas Batangan.
Sumber :
  • ANTARA/REUTERS/Leonhard Foeger/am.

Jakarta, VIVA – Harga emas internasional naik tipis pada perdagangan Selasa, 6 Agustus 2024 dari posisi terendah beberapa pekan yang terjadi kemarin. Kenaikan harga emas terjadi setelah pembuat kebijakan bank sentral AS menyatakan akan melakukan yang terbaik untuk meyakinkan pasar dan menyoroti prospek penurunan suku bunga pada bulan September.

Harga Emas Hari Ini 14 September 2024: Produk Antam Meroket Tembus Rekor Tertinggi

Dilansir dari The Economic Times, harga emas di pasar spot naik 0,2 persen menjadi US$2.411,97 per ons pada pukul 02.00 GMT atau 09.00 WIB. Sedangkan, emas berjangka AS naik 0,3 persen menjadi $2,452.60.

Emas batangan turun cukup dalam pada sesi sebelumnya, terjebak dalam aksi jual pasar global yang lebih luas di tengah meningkatnya kekhawatiran ekonomi.

Harga Emas Hari Ini 13 September 2024: Global dan Antam Kompak Meroket Dekati Rekor

Para pembuat kebijakan bank sentral AS pada hari Senin menolak anggapan bahwa data pekerjaan bulan Juli yang lebih lemah dari perkiraan berarti perekonomian sedang terjun bebas dalam resesi. The Fed juga memperingatkan bahwa perlu menurunkan suku bunga untuk menghindari hasil seperti itu.

Presiden Fed San Francisco Mary Daly menyatakan bahwa pikirannya terbuka untuk memotong suku bunga jika diperlukan dan kebijakan perlu bersifat proaktif. Traders memperkirakan pemotongan suku bunga sebesar 50 basis poin pada pertemuan The Fed bulan September, menurut CME FedWatch, dengan perkiraan pemotongan tambahan pada bulan Desember.

Harga Emas Hari Ini 12 September 2024: Produk Antam Turun 2.000 Per Gram

Suku bunga yang lebih rendah memberikan tekanan pada dolar dan imbal hasil obligasi, sehingga meningkatkan daya tarik emas batangan yang tidak memberikan imbal hasil.

Emas Domestik

Konsumen menunjukkan emas batangan yang dibelinya di Butik Emas Logam Mulia, Gedung Aneka Tambang, Jakarta.

Photo :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Harga emas produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) hari ini tercatat dibanderol seharga Rp 1.413.000 per gram. Harga itu turun Rp 7.000 per gram dibandingkan perdagangan akhir pekan kemarin.

Dikutip dari data Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, harga pembelian kembali atau buyback emas ditetapkan seharga Rp 1.266.000 per gram. Harga itu juga turun Rp 7.000 dibanding kemarin.

Adapun harga emas berdasarkan ukuran, yakni lima gram dijual Rp 6,84 juta, 10 gram Rp 13,62 juta, 25 gram Rp 33,93 juta dan 50 gram Rp 67,79 juta.

Kemudian, emas 100 gram dibanderol Rp 135,51 juta, 250 gram Rp 338,51 juta dan emas 500 gram Rp 678,82 juta. Selanjutnya, untuk ukuran emas terkecil dan terbesar yang dijual Antam pada hari ini, yaitu 0,5 gram dibanderol Rp 756,6 ribu dan 1.000 gram senilai Rp 1,353,6  miliar.

Untuk diketahui, harga penjualan emas batangan Antam ini belum termasuk pajak. Pada hari ini, untuk ukuran emas 2, 3, 5, 10, 25, 50, 100, 250, dan 1.000 gram tercatat sedang tidak tersedia di butik emas Logam Mulia Pulo Gadung.

Sesuai dengan PMK No. 34/PMK.10/2017 transaksi harga jual dikenakan potongan pajak. Sementara itu, penjualan kembali emas batangan ke PT Antam Tbk dengan nominal lebih dari Rp10 juta, dikenakan PPh 22 sebesar 1,5 persen untuk pemegang NPWP dan 3 persen untuk non-NPWP. PPh 22 atas transaksi buyback dipotong langsung dari total nilai.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya