Pamer Isi Apartemen ASN di IKN, Raja Juli: InsyaAllah Betah!

Plt Wakil Kepala Otorita IKN mereview rumah ASN [dok. Instagram @rajaantoni]
Sumber :
  • VIVA.co.id/Mohammad Yudha Prasetya

Jakarta – Wakil Menteri Agraria/Wakil Kepala Badan Pertanahan (ATR/BPN), Raja Juli Antoni, memperlihatkan berbagai fasilitas yang telah rampung dibangun di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Mencekam, Kawanan Gajah Liar Serang Rumah Warga di Lampung Barat

Melalui unggahan video di Instagram @rajaantoni, Plt Wakil Kepala Otorita IKN itu pun memamerkan salah satu unit apartemen yang nantinya akan dihuni oleh para aparatur sipil negara (ASN). Sambil berkeliling ruangan apartemen, ia  memperlihatkan tiga kamar tidur yang cukup luas, dengan dilengkapi sejumlah furnitur seperti televisi, tempat tidur, hingga kitchen set.

"Seperti inilah kira-kira interior hunian yang akan ditempati ASN nanti di IKN. Selain kantor, pemerintah juga memastikan hunian yang nyaman bagi ASN," kata Raja dalam unggahan videonya di Instagram @rajaantoni, dikutip Rabu, 24 Juli 2024.

Karena Warisan Pria di Surabaya Bunuh Adik dan Keponakan, Ujungnya Menyesal

Proses pembangunan salah satu gedung/rusun di IKN

Photo :
  • VIVA.co.id/Fikri Halim

Selain itu, ia juga memperlihatkan sebuah ruangan luas berkonsep open space, yang menggabungkan antara ruang makan, ruang keluarga, serta dan area balkon yang mengarah ke sisi luar.

Putusan MK soal Hukuman bagi Aparat Tak Netral dalam Pilkada Kurang Berefek Jera, Kata Akademisi

Sementara ruang tamunya memperlihatkan satu set sofa dengan sebuah televisi, yang di sampingnya tersedia balkon luas. Dia pun kemudian mengecek sebuah kamar tidur, yang sudah dilengkapi kasur, pendingin ruangan, lemari, serta dilengkapi juga dengan kamar mandi dan balkon.

Sementara dua kamar lainnya terlihat berukuran lebih kecil, yang juga sudah dilengkapi tempat tidur, meja kerja, dan pendinginan ruangan. Dengan dibatasi koridor, di depan kedua kamar itu pun sudah tersedia satu kamar mandi lengkap dengan shower, closet duduk, dan wastafel.

Area dapurnya pun cukup luas, dan juga sudah dilengkapi oleh seperangkat kitchen set berupa kompor tanam dua tungku dengan cooker hood di atasnya. Di depannya pun terdapat sebuah meja cukup besar dengan sebuah kitchen sink, lengkap dengan satu set meja makan di dekatnya.

Sementara di posisi samping dapur terlihat ada ruang kosong serbaguna, yang menurut Raja Juli bisa dimanfaatkan oleh penghuni untuk menjemur pakaian atau digunakan sebagai gudang.

"Insya Allah ASN akan betah bekerja di apartemen yang cakep ini," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya