Momen Thomas Djiwandono Tiba di Kemenkeu Disambut Jajaran Pejabat

Thomas Djiwandono disambut jajaran Kemenkeu
Sumber :
  • VIVA.co.id/Anisa Aulia

Jakarta – Sejumlah pejabat Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menyambut kedatangan Thomas Djiwandono sebagai Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) II setelah Suahasil Nazara. Penyambutan ini dilakukan di Kantor Kementerian Keuangan (Kemenkeu). 

Berdasarkan pantauan VIVA, Kamis, 18 Juli 2024, Thomas tiba di Kantor Kemenkeu pada pukul 16.25 WIB. Thomas yang tiba langsung disambut oleh beberapa jajaran pejabat Kementerian Keuangan.

Pejabat Kemenkeu yang tampak menyambut yakni Staf Khusus Menteri Keuangan Bidang Komunikasi Strategis Yustinus Prastowo, Sekretaris Jenderal Kemenkeu Heru Pambudi, serta Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Informasi (KLI) Kementerian Keuangan Deni Surjantoro.

Thomas Djiwandono dilantik Jadi Wakil Menteri Keuangan II.

Photo :
  • @smindrawati.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik tiga orang Wakil Menteri Kabinet Indonesia Maju dalam sisa masa jabatan periode 2019-2024 di Istana Negara, Jakarta Pusat pada Kamis, 18 Juli 2024. Adapun, wakil menteri yang dilantik dua orang di antaranya merupakan kader Partai Gerindra.

Presiden Jokowi mengambil sumpah jabatan kepada tiga Wakil Menteri yang dilantik tersebut. Sebelum membacakan sumpah jabatan, Presiden Jokowi menanyakan terlebih dahulu kepada mereka yang mau dilantik.

“Sebelum saya mengambil sumpah janji, bersediakah saudara diambil sumpah janji menurut agama masing-masing?,” kata Jokowi dijawab bersedia oleh tiga Wakil Menteri.

Demi Allah saya bersumpah. Demi Tuhan saya berjanji. Bahwa saya, akan setia kepada Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya, demi darma bakti saya kepada bangsa dan negara.

Jokowi Calls on Ministers to Support Prabowo-Gibran's Future Agenda

Bahwa saya, dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan bekerja dengan sebaik-baiknya, dengan penuh rasa tanggung jawab.

Pramono Sebut Jokowi Siapkan Blueprint Transisi Pemerintahan Prabowo-Gibran
Presiden Jokowi Pimpin Rapat Kabinet Terakhir di IKN Nusantara

Jokowi Aims for Balikpapan-IKN Toll Road Completion by Mid-2025

President Joko Widodo (Jokowi) has set a target for the completion of the Pulau Balang Toll Road, which connects the city of Balikpapan to the new capital city (IKN).

img_title
VIVA.co.id
15 September 2024