OJK Ingatkan Bank Hati-hati Salurkan Kredit Lewat Fintech

Gedung Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Sumber :
  • VIVA/Andry Daud

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengingatkan industri perbankan untuk berhati-hati dalam menyalurkan kredit melalui skema channeling dengan fintech lending. Hal ini disampaikan oleh Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan OJK, Dian Ediana Rae. 

Ketahui Kode Bank Jateng dan Bank-Bank Daerah Lainnya

Menurutnya, dalam pelaksanaan kegiatan channeling, bank harus didasarkan pada prinsip kehati-hatian dan asas pemberian kredit atau pembiayaan yang sehat. 

"Antara lain bank harus memastikan bahwa kerja sama channeling kredit dapat memperhatikan izin usaha, kelayakan fintech lending sebagai penerima channeling, kepatuhan terhadap regulasi perlindungan konsumen, dan penilaian risiko yang memadai," kata Dian dikutip Selasa, 16 Juli 2024. 

Soal Gratifikasi IPO di BEI, Masyarakat Diminta Lapor Jika Tahu Ada Pegawai OJK Terlibat

Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan OJK, Dian Ediana Rae

Photo :
  • VIVA.co.id/Anisa Aulia

Dian menuturkan, kredit yang disalurkan melalui channeling bisa bersifat produktif atau konsumtif. Hal ini sesuai dengan tujuan penggunaan kredit oleh end-user serta masing-masing kebijakan dan risk-appetite bank.

Cara Mudah Transfer Uang dengan Kode Allo Bank

Adapun untuk mengantisipasi risiko gagal bayar, Dian menegaskan bahwa pihaknya  meminta bank untuk memiliki mitigasi risiko yang memadai dan menerapkan prinsip kehati-hatian sejak awal pelaksanaan kemitraan. 

"Sebagaimana dijelaskan sebelumnya, langkah-langkah tersebut meliputi pemilihan mitra secara komprehensif, serta pemantauan dan evaluasi kinerja secara berkala," jelasnya. 

Dian melanjutkan, jika terjadi gagal bayar maka bank harus memiliki strategi mitigasi risiko yang memadai, antara lain dengan membentuk cadangan kerugian terhadap kredit bermasalah dan menetapkan langkah-langkah penyelesaian.

Logo PermataBank/Bank Permata

Bank Permata Bidik 20 Ribu Nasabah Punya PermataUltimate Card dengan Transaksi Rp 600 Miliar

PT Bank Permata Tbk membidik 20 ribu nasabah melalui PermataUltimate Card di tahap awal. Dalam hal ini volume transaksi ditargetkan mencapai Rp 600 miliar.

img_title
VIVA.co.id
28 Agustus 2024