Dorong Pengembangan EBT, Begini Kolaborasi PLN dan Grup Astra

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta – PT PLN (persero) dan Grup Astra terus mempererat kolaborasi dalam pengembangan energi baru dan terbarukan (EBT) untuk masa depan. Terbaru, PLN memberikan penghargaan kepada sejumlah konsumen dari sektor industri sebagai bentuk apresiasi dalam gelaran Enterprise Customer Gathering. Penghargaan diberikan salah satunya kepada PT Astra International sebagai Customer With Most Responsive Settlement.

Hadirkan Ribuan Produk Inovatif, Asia Gift Fair Indonesia 2024 Gaungkan Kolaborasi dan Investasi

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengungkapkan, kontribusi pelanggan sangat besar dalam menjaga stabilitas dan mendorong pertumbuhan ekonomi negara. Untuk itu, kegiatan bersama para pelanggan industri ini merupakan merupakan bentuk PLN menghargai seluruh kerja sama yang telah terjalin selama ini. 

Dari kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan kedekatan antara PLN dan para pelanggan dari sektor industri. Sehingga semakin memperkuat kerja sama guna mendorong pertumbuhan ekonomi nasional mencapai 8 persen dan berkelanjutan.

Institut Teknologi PLN dan Bapeten Dukung Penggunaan Teknologi Nuklir Ramah Lingkungan

"Inilah pejuang ekonomi Indonesia. Berada di depan menjaga bukan hanya kestabilan ekonomi, tetapi bagaimana kita menjaga momentum pertumbuhan ekonomi, membangun kapasitas nasional, menciptakan lapangan kerja, dan memberikan kemakmuran bagi rakyat Indonesia," jelas Darmawan dikutip dalam keterangan tertulis, Senin, 15 Juli 2024.

PLN melalui kegiatan ini juga berkomitmen untuk meningkatkan layanan. Termasuk menyediakan energi yang andal bagi seluruh pelanggan, sekaligus menekankan bahwa PLN terus mendorong dan mendukung energi rendah karbon.

Penuhi Target Energi Hijau, Luhut Pastikan RI Tambah 21 Gigawatt EBT di Sektor Kelistrikan

"Demi mendukung energi rendah karbon, kami juga mengembangkan bisnis beyond kWh di mana PLN tidak hanya menyediakan listrik, tetapi juga layanan internet, fiber optic, dan green services untuk mendukung industri rendah karbon," jelas Darmawan.

Penghargaan dari PLN kepada PT Astra International diterima langsung Direktur PT Energia Prima Nusantara (EPN), Asep Iwan Gunawan. Dia menegaskan EPN sebagai bagian Astra Grup, berkomitmen akan terus berkolaborasi dengan PLN untuk menyediakan energi baru terbarukan (EBT) bagi Indonesia.

"Dengan adanya penghargaan seperti ini, EPN sebagai pilar pengembangan energi di Astra. bisa menjadi partner terdepan bersama PLN  untuk menyediakan energi baru terbarukan (EBT) ," kata Asep Iwan.

Hingga kini kerja sama Astra melalui EPN dengan PLN telah menjalankan sejumlah proyek terkait EBT. Langkah ini sejalan dengan PLN yang terus mendukung penyediaan energi rendah karbon. 

Mulai dari Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Atap atau panel surya, melalui kerja sama EPN dengan PT Indonesia Comnets Plus (PLN Icon Plus) anak usaha PLN. Kerja sama ini untuk memenuhi kebutuhan PLTS Atap di grup Astra maupun pelanggan di luar grup Astra.

Ilustrasi pembangkit listrik mikro hidro

Photo :

Kemudian kolaborasi EPN dengan PLN pada awal 2024, yakni Pembangkit Listrik Tenaga Minihidro (PLTM) di Besai Kemu, Lampung, berkapasitas produksi sebesar 2 x 3,5 MW. Dengan kata lain, PLTM tersebut mampu memproduksi energi hijau sebesar 39 Gigawatt Hour (GWh) per tahun.

Koloborasi lainnya antara Astra dan PLN, juga terkait pengembangan Waste to Energy (WTE) di Legok Nangka, Kabupaten Bandung. Hingga rencana merembah pengembangan EBT panas bumi (geothermal). 

"Kita bisa melihat bahwa PLN memberikan pintu yang sangat terbarukan untuk Astra Group berkolaborasi. Sudah banyak yang dikerjakan dengan PLN dan akan lebih banyak lagi di masa mendatang," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya