Superbank Gandeng Grab Kasih Bunga Tabungan 6 Persen Per Tahun, Intip Keuntungannya

[dok. Humas Superbank]
Sumber :
  • VIVA.co.id/Mohammad Yudha Prasetya

Jakarta – Bank digital Superbank menggandeng Grab meluncurkan layanan perbankan digital, guna memberikan sejumlah kemudahan bagi jutaan pengguna dan mitra Grab. Misalnya untuk membuka rekening, menabung, dan menggunakan rekening tersebut sebagai metode pembayaran langsung di aplikasi Grab tanpa perlu mengunduh aplikasi tambahan.

OJK Minta Perbankan Blokir 10 Ribu Rekening yang Terlibat Judi Online

Presiden Direktur Superbank, Tigor M Siahaan memastikan, melalui kerja sama ini, nantinya pengguna Superbank di Grab akan mendapatkan bunga tabungan 6 persen per tahun, yang dapat dicairkan kapan pun. Selain itu, para pengguna juga akan mendapatkan penawaran Super Diskon 75 persen, untuk layanan GrabFood dan GrabBike.

"Peluncuran ini merupakan langkah signifikan Superbank dalam memperluas akses finansial yang mudah, aman, dan terjangkau bagi masyarakat, serta mendukung inklusi keuangan secara lebih luas," kata Tigor dalam keterangannya, Rabu, 19 Juni 2024.

Biaya Amanda Manopo Pakai Ojol Selama Satu Tahun Bisa Beli Mobil Baru

Chief Business Officer Superbank Sukiwan.

Photo :
  • Anisa Aulia/VIVA.

Dia mengatakan, fitur ini akan mendukung misi Superbank untuk mentransformasi perbankan di Indonesia, dengan solusi keuangan yang inovatif dan aman.

Berstandar Tinggi, Inovasi dan Layanan Cinema XXI Dapat Pengakuan Dunia

"Kami percaya kehadiran Superbank di Grab selain akan memberikan kemudahan akses layanan perbankan dan penawaran yang menarik, juga akan mendukung para pengguna dalam menabung dan mengelola keuangan dengan lebih baik," ujarnya.

Grab

Photo :
  • Kr-Asia

Senada, Country Managing Director Grab Indonesia, Neneng Goenadi mengatakan, jutaan pengguna serta mitra Grab nantinya akan dapat dengan mudah, cepat, dan aman dalam mengakses layanan perbankan serta layanan Grab dalam satu aplikasi.

"Penawaran bunga tabungan yang tinggi dari Superbank sebesar 6 persen per tahun, diharapkan dapat membantu masyarakat," kata Neneng.

Dia mengaku, hal ini sejalan dengan misi Grab untuk memberikan dampak positif lebih luas dan berkelanjutan, melalui inovasi teknologi dan pemberdayaan ekonomi.

"Kami optimis kehadiran Superbank juga dapat turut mendorong inklusi keuangan di Indonesia," ujarnya.

Berikut adalah sejumlah fitur dan penawaran menguntungkan yang disediakan oleh Superbank di Grab:

1. Pembukaan rekening tanpa aplikasi tambahan:

Pengguna Grab kini dapat membuka rekening Superbank langsung melalui aplikasi Grab tanpa perlu mengunduh aplikasi Superbank terlebih dahulu. Rekening ini langsung bisa dihubungkan dan dipakai sebagai metode pembayaran di aplikasi Grab untuk berbagai layanan, seperti GrabFood, GrabBike, GrabCar, GrabExpress, dan GrabMart. Dengan fitur ini, proses registrasi rekening lebih cepat dan efisien serta dapat mengurangi penggunaan penyimpanan ponsel pengguna.

2. Bunga 6 persen per tahun:

Pengguna yang membuka rekening Superbank melalui aplikasi Grab juga mendapatkan bunga tabungan sebesar 6 persen per tahun yang dapat dicairkan kapan pun. Hal ini menawarkan kesempatan bagi pengguna untuk menabung dengan lebih efisien dan menguntungkan.

3. Super diskon dan diskon dine-out:

Superbank menghadirkan Super Diskon 75 persen untuk GrabFood dan GrabBike, serta diskon dine-out GrabFood yang eksklusif bagi pengguna Grab yang menggunakan Superbank di merchant ternama di lebih dari 1.000 lokasi. Kedua penawaran ini juga dapat digabungkan dengan penawaran dan promo lainnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya