Kemenkeu Sudah Bayarkan Rp 38 Triliun untuk Gaji ke-13 ASN hingga Pensiunan

Ilustrasi Aparatur Sipil Negara (ASN) PNS dan PPPK.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Mohamad Hamzah

Jakarta – Kementerian Keuangan (Kemenkeu) sudah membayarkan Rp 38,03 triliun, untuk gaji ke-13 para Aparatur Sipil Negara (ASN) baik TNI/Polri hingga pensiunan.

Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Informasi Kemenkeu, Deni Surjantoro mengatakan, realisasi pembayaran gaji ke-13 ini merupakan perkembangan hingga 14 Juni 2024 pukul 16.00 WIB. 

"ASN Pusat-TNI Polri, jumlah realisasi gaji ke-13 Rp 14,50 triliun untuk 1.940.650 pegawai/personil," kata Deni dalam keterangannya Selasa, 18 Juni 2024. 

Deni menjelaskan, untuk realisasi pembayaran itu di antaranya dilakukan untuk gaji ke-13 PNS sebesar Rp 7,80 triliun kepada 882.761 pegawai. Kemudian pembayaran gaji Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPK) senilai Rp 365 miliar untuk 91.632 pegawai.

Ilustrasi aparatur sipil negara atau ASN

Photo :
  • Ist

Lalu, pembayaran gaji ke-13 anggota Polri sebesar Rp 3,31 triliun untuk 474.151 personil/pegawai. Dan pembayaran gaji ke-13 prajurit TNI sebesar Rp 3,02 triliun kepada 492.106 personil/pegawai.

Sehingga secara keseluruhan terang Deni, satuan kerja (satker) yang sudah dibayarkan gaji ke-13 sebanyak 9.422 atau 98,36 persen dari 9.579 satker.

"Jumlah (Kementerian Lembaga) K/L yang sudah mengajukan gaji ke-13 sebanyak 84 K/L atau 100 persen dari 84 K/L," ujarnya. 

Anggaran Dipangkas, Sri Mulyani Jamin Tak Ada PHK Pegawai Honorer di Kementerian dan Lembaga Terdampak

Adapun untuk realisasi pembayaran gaji ke-13 pensiunan senilai Rp 11,34 triliun atau 99,32 persen untuk 3.529.442 pensiunan dari 3.565.422 pensiunan. Dalam hal ini pembayaran dilakukan melalui PT Taspen dan PT Asabri. 

"PT Taspen sebesar Rp 9,97 triliun atau 99,39 persen untuk 3.049.921 pensiunan dari 3.079.962 pensiunan. PT Asabri sebesar Rp 1,36 triliun atau 98,86 persen untuk 479.521 pensiunan dari 485.460 pensiunan," jelasnya.

Netizen Kritik Deddy Corbuzier jadi Stafsus Menhan Dinilai Boros Anggaran, Istana: Gajinya Berapa Sih?

Gedung Kementerian Keuangan RI.

Photo :
  • VIVA/Andry Daud

Sementara untuk ASN daerah, jumlah Pemerintah Daerah (Pemda) yang sudah menyalurkan gaji ke-13 sebanyak 367 Pemda atau 67,71 persen dari 542 Pemda. Deni menyampaikan, jumlah pegawai Pemda yang sudah menerima gaji ke-13 sebanyak 2.382.099 pegawai.

Istana Sebut Anggaran Retreat Kepala Daerah Ditanggung Penuh Kemendagri

"Jumlah gaji ke-13 yang sudah disalurkan Pemda sebesar Rp 12,19 triliun," imbuhnya.

Wali kota Medan, Bobby Nasution.(B.S.Putra/VIVA)

Bobby Pastikan Janji Kampanye Berjalan Meski Efisiensi Anggaran

Gubernur Sumatra Utara (Sumut) Bobby Nasution memastikan program-program yang dijanjikan selama masa kampanye bakal tetap diwujudkan.

img_title
VIVA.co.id
16 Februari 2025