UMKM Terbukti Tahan Hadapi Krisis, HIPPI Ungkap Tantangan Pengembanganya

Pelatihan dan pengembangan UMKM berbasis digital (ilustrasi)
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta – Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia (HIPPI) menegaskan, Usaha Mikro, Kecil dan Menegah (UMKM) merupakan salah satu tulang punggung perekonomian nasional saat ini. UMKM pun dinilai lebih tahan dari krisis atau guncangan ekonomi yang terjadi.

Teguh Anantawikrama, Ketua HIPPI Pusat Bidang UMKM, ketahanan bisnis UMKM dalam masa krisis sudah terbukti. Karena itu kinerjanya harus digenjot. 

“Dalam beberapa kali krisis yang di hadapi Indonesia terbukti UMKM selalu menjadi bantalan penyelamat,” ujar Teguh dikutip, Kamis 30 Mei 2024.

 Ketua Umum Gerakan Nasional UMKM Bangkit Teguh Anantawikrama

Photo :
  • Instagram @teguhtatong

Namun demikian menurutnya, sangat disayangkan pembinaan UMKM terasa masih minim saat ini. Pengembangan UMKM pun kurang mengarah pada pertumbuhan ekosistem dan rantai pasok UMKM.

“Simplifikasi  bahwa permasalahan UMKM dapat di selesaikan hanya dengan memberi akses permodalan justru menjadi akar dari tidak bergeraknya UMKM Indonesia baik menjadi naik kelas maupun tumbuh menjadi pemain regional,” tegasnya.

Ilustrasi UMKM

Photo :
  • Istimewa

Karena itu menurutnya, perlu pendekatan holistik dalam membangun UMKM yang tidak saja tangguh tapi juga berdaya saing dalam kancah regional dan global. Hal itu ditegaskan perlu segera dirumuskan antar stakeholders.

Bank Indonesia Kembali Tahan Suku Bunga Acuan 6 Persen, Ini Pertimbangannya

“HIPPI Siap menjadi Mitra kritis yang bersama sama mencari Solusi demi bangkitnya UMKM Indonesia,” ungkapnya.

Shopee Ungkap Penjualan Produk UMKM Brand Lokal Naik 7 Kali Lipat pada Momen Ini
Sekretaris Kemenko Perekonomian, Susiwijono Moegiarso

Pemerintah Fokus pada Pemberian Stimulus, Tidak Ada Rencana Penurunan Batas Pengenaan Pajak untuk UMKM

Salah satu stimulus yang disiapkan Pemerintah adalah untuk UMKM. Guna tetap mendorong aktivitas ekonomi dan menjaga kelangsungan usaha UMKM.

img_title
VIVA.co.id
19 Desember 2024