Strategi Endress+Hauser Indonesia Genjot Kinerja Bisnis 2024

Endress+Hauser
Sumber :
  • Endress+Hauser.

Jakarta – Perusahaan instrumentasi, teknologi serta rekayasa proses industri Endress+Hauser Indonesia, melakukan ekspansi bisnis untuk menunjang kinerja perseroan di Indonesia. Salah satunya dilakukan dengan meresmikan perluasan kantor yang berlokasi di Tempo Scan Tower, Jakarta.

President Director PT Endress+Hauser Indonesia Henry Chia mengungkapkan, meningkatkan produktivitas perusahaan, layanan sekaligus meningkatkan tingkat kolaborasi dan layanan kepada klien di Indonesia, adalah salah stu fokus perusahaan tahun ini.

Menurutnya, perluasan kantor pusat itu juga mencerminkan keyakinan yang tinggi dari Endress+Hauser Group terhadap pasar Indonesia. Lalu kemampuan atau kompetensi tim di Indonesia, serta komitmen yang lebih kuat untuk pelanggan di Indonesia.

"Perluasan kantor pusat Endress+Hauser di Jakarta ini merupakan bentuk komitmen perusahaan untuk memberikan kenyamanan kepada para karyawan. Kami bertujuan untuk meningkatkan produktivitas kerja dan menjalin kolaborasi serta siap untuk menyambut karyawan baru yang memiliki talenta," kata dalam siaran pers pada Senin, 20 Mei 2024.

Endress+Hauser.

Photo :
  • Endress+Hauser.

Henry Chia menjelaskan, perusahaan juga menambah fasilitas kerja, ruang privasi dan fitness center untuk karyawan. Komitmen Endress+Hauser Indonesia terhadap kesejahteraan karyawan dan inovasi kantor Endress+Hauser Indonesia telah mengantarkan perusahaan memenangkan penghargaan sebagai tempat kerja terbaik di Indonesia selama dua tahun berturut-turut pada tahun 2023 dan 2024 dari HR Asia Singapore.

Henry Chia mengakui bahwa pertumbuhan penjualan di Indonesia menunjukkan bahwa perusahaan dapat berkembang dengan baik lagi di pasar Indonesia.

"Strategi 2027+ kami telah memberi orientasi dan arah menuju masa depan kami. Endress+Hauser mengembangkan produk, layanan, dan solusi otomatisasi proses, yang digunakan oleh pelanggan kami, untuk menghasilkan hal-hal baik, yang penting bagi kehidupan masyarakat, sekarang dan di tahun-tahun mendatang," kata dia.

81,4 Juta Pelanggan PLN Bakal Dapat Diskon Tagihan Listrik 50 Persen Januari-Februari 2025, Simak Ketentuannya

"Oleh karena itu, kami bangga menjadi bagian dari masa depan ini. Endress+Hauser akan terus berinvestasi pada karyawan dan pengetahuan kami, dengan fokus pada generalisasi untuk memastikan dukungan terbaik di kelasnya dan sedekat mungkin dengan pelanggan kami," kata dia.

Ilustrasi pekerja profesional.

Photo :
  • vstory
Terungkap, Sosok yang Bocorin Anak Bos Tukang Roti Aniaya Karyawan Ada di Sukabumi

Duta Besar Swiss untuk Indonesia, Timor Leste dan ASEAN, E Olivier Zehnder mengapresiasi upaya perluasan kantor yang dilakukan perusahaan karena mewakili budaya kerja yang unggul dan kompetitif.

"Sebagai Duta Besar, saya sangat gembira melihat perusahaan asal Swiss seperti Endress+Hauser ini berkembang dengan sangat baik di Indonesia. Endress+Hauser Indonesia telah mewakili perusahaan dan budaya kerja negara Swiss. Oleh karena itu, saya yakin perusahaan ini dapat unggul secara kompetitif, selalu berinovasi dan bertanggung jawab," kata Olivier Zehnder. (Ant)

Kronologi Anak Bos Toko Roti Penganiaya Karyawan Ditangkap di Sukabumi, Kabur Usai Viral di Medsos
PT Intan Baruprana Finance Tbk

Intan Baruprana Finance Cetak Pendapatan Rp 15,85 Miliar hingga September 2024

PT Intan Baru Prana Tbk (d/h PT Intan Baruprana Finance Tbk) atau IBFN mencatat, per September 2024 perseroan telah mengantongi pendapatan sebesar Rp 15,85 miliar.

img_title
VIVA.co.id
17 Desember 2024