Wisata Alam Sukabumi Viral Gegara Will Smith, Sandiaga: Luar Biasa!
- tvOne/ Didiet Cordiaz
Bogor – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengaku sangat terkesan dengan respons aktor Hollywood Will Smith yang menviralkan salah satu destinasi Indonesia di Sukabumi, Jawa Barat.Â
Will Smith dalam postingannya di Instagram @willsmith, mengunggah ulang video netizen RI tentang sebuah destinasi wisata alam ikonik di Lembah Purba, Sukabumi.Â
"Itu luar biasa, kemarin saya melihat sendiri konten Will Smith yang menjadi artis sangat terkenal dari Amerika Serikat di mana beliau menanyakan 'di mana ini?' tempat wisata yang sangat indah ternyata di wilayah Sukabumi dan sudah banyak netizen serta warga +62 yang banyak menjawab bahwa lokasi ini berada di Sukabumi," kata Sandiaga dalam kunjungannya ke Simpang Gadog, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin, 8 April 2024Â
Menurutnya, destinasi wisata yang diunggah Will Smith berupa wahana wisata kursi gantung yang berjalan berada di atas sungai di tengah kawasan hutan yang sangat asri.Â
"Kita bisa melihat bahwa potensi destinasi wisata yang dikelola secara unik dan inovatif, ternyata mendapatkan apresiasi yang luar biasa bukan hanya dari dalam negeri namun juga dari luar negeri sekelas artis Hollywood," ujarnyaÂ
Sandiaga menilai tempat wisata yang inovatif dan mengedepankan kelestarian alam akan banyak diminati wisatawan.Â
"Jadi siap-siaplah dikunjungi jika kita punya inovasi yang mengedepankan kelestarian alam tentunya," ungkapnyaÂ
Aktor Hollywood Will Smith membuat konten yang memviralkan salah satu destinasi wisata di Sukabumi melalui akun Instagramnya @willsmith.Â
Dalam konten tersebut, Will menuliskan "Where is this?" dan menayangkan cuplikan salah satu wahana di destinasi wisata tersebut yang dicuplik dari akun Instagram @asepmulyanadam.Â
Wilayah selatan Jawa Barat seperti Sukabumi, Puncak, Bogor, dan Cianjur kaya akan destinasi wisata, kafe dan akomodasi yang menarik.Â
Selain itu, jalur selatan Jawa Barat ini juga menjadi jalur favorit yang dilintasi oleh para pelaku perjalanan mudik lebaran.Â