Kuasai Saham Vale Indonesia, MIND ID Punya Peran Strategis Genjot Hilirisasi Tambang RI

Ilustrasi MIND ID.
Sumber :
  • Dokumentasi MIND ID.

Jakarta – Komisi VII DPR RI mengapresiasi upaya proaktif BUMN Holding Industri Pertambangan MIND ID, untuk menjadi juru kunci bagi kesuksesan hilirisasi pertambangan di dalam negeri.

IHSG Ditutup Amblas 0,55 Persen saat 10 Saham Kompak Melambung Tinggi

Anggota Komisi VII DPR RI, Nasyirul Falah Amru mengatakan, hal tersebut semakin nampak dari keberhasilan holding dalam menyelesaikan divestasi saham PT Vale Indonesia Tbk.

"Lewat arahan Pemerintah, MIND ID akan segera menjadi pemegang saham mayoritas perusahaan nikel terintegrasi tersebut," kata Falah dalam keterangannya, Senin, 1 April 2024.

IHSG Menguat pada Sesi I, Saham KETR hingga POLU Melejit

Dia mengatakan, upaya MIND ID meraih saham mayoritas di Vale, merupakan wujud komitmen memastikan hilirisasi sukses. Pasalnya, PT Vale Indonesia merupakan produsen nikel matte, yang bermanfaat bagi pembangunan ekosistem kendaraan listrik.

Proyek Smelter Bauksit Holding MIND ID.

Photo :
  • Dokumentasi MIND ID.
DPR Tantang Menteri Kehutanan Cabut IPPKH Tambang Nakal

Selain itu, MIND ID juga sedang mengawal penuntasan proyek Smelter Grade Alumina (SGAR) di Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat, yang akan melengkapi proses penghiliran bijih bauksit hingga menjadi produk alumina. Proyek ini dimiliki bersama oleh dua anggota holding, yakni PT Inalum dan PT Antam Tbk, lewat pembentukan PT Borneo Alumina Indonesia. Nantinya, hasil alumina akan dikirim ke Sumatera Utara, untuk dilebur oleh Inalum menjadi logam aluminium

Anggota Holding lainnya yakni PT Freeport Indonesia (PTFI), juga terus mengebut progres pengerjaan proyek smelter tembaga di Gresik, Jawa Timur. Fasilitas pengolahan dan pemurnian ini ditargetkan mulai beroperasi pada Juni 2024. 

"Bukti-bukti tersebut menunjukkan MIND ID telah memainkan peran sebagai ‘juru kunci’ bagi kesuksesan hilirisasi industri pertambangan Indonesia. Maka, kita patut optimistis, dan mengawal proses hilirisasi di bawah naungan MIND ID hingga menuai kesuksesan di masa depan," ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris Perusahaan MIND ID, Heri Yusuf mengungkapkan, MIND ID bersama Anggota Grup terus konsisten untuk mengelola produk pertambangan mineral dan batu bara secara berkelanjutan untuk bangsa dan negara. Dia mengaku, pemerintah juga menaruh harapan dan ekspektasi besar atas pembentukan holding ini. Melalui program hilirisasi, Negara berharap adanya peningkatan nilai tambah dari ekspor produk hasil tambang.

Tambang terbuka Grasberg yang sudah digali PT Freeport Indonesia.

Photo :
  • VIVA/Fikri Halim

"Kami bersyukur mendapat amanah ini. Tentu kami akan terus proaktif menjalankan tugas ini guna mengangkat seluruh anggota holding serta industri tambang Tanah Air dari good to great,” kata Heri.

Di samping itu, holding pelat merah ini juga ditugaskan sebagai perencana, koordinator sekaligus evaluator. Amanah ini diperlukan untuk menjaga kinerja anggota MIND ID tetap on the track. Upaya tersebut diyakini ikut berdampak positif pada penerimaan negara. 

"Tentunya MIND ID bersama para anggota holding akan terus berkolaborasi demi menciptakan nilai tambah yang lebih tinggi di setiap komoditas tambang yang dikelola," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya