Cerita Prabowo Pernah Punya Utang di Bank Mandiri: Saya Bayar 100 Persen, No Haircut!

Prabowo jadi keynote speaker dalam acara Mandiri Investment Forum (MIF) 2024
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta –  Menteri Pertahanan (Menhan) RI, Prabowo Subianto hadir dalam acara Mandiri Investment Forum 2024, Jakarta, Selasa, 5 Maret 2024. Dalam kesempatan itu, Prabowo mengaku punya ikatan personal dengan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk.

Kejar Target Swasembada Sesingkat-singkatnya, Prabowo Perkuat Kolaborasi dengan Brasil

Prabowo di depan para bankir, mengatakan dirinya pernah memiliki utang di Bank Mandiri sebagai seorang nasabah.

"Saya punya ikatan personal dengan Bank Mandiri. Saya klien Bank Mandiri, beberapa tahun lalu, record saya di Bank Mandiri tidak terlalu buruk," kata Prabowo dalam sambutannya, Selasa, 5 Maret 2024.

Prabowo Pelajari Kesuksesan Brasil Jalankan Program Makan Bergizi Gratis

Prabowo kemudian bercerita bahwa dirinya berhasil membayar utang tersebut 100 persen sesuai dengan nilai pinjaman. Eks Danjen Kopassus itu bahkan menegaskan dirinya tak mendapatkan haircut atau potongan saat membayar utang tersebut.

Prabowo Subianto menjadikeynote speaker pada acara Mandiri Investment Forum 2024

Photo :
  • Dok.Istimewa
Minim Anggaran, Prabowo Setop Sementara Proyek Infrastruktur Besar

"Saya bayar 100 persen utang saya, 100 persen no haircut. Saya rasa, dalam sejarah Indonesia sangat sedikit yang membayar debt-nya 100 persen," ungkap dia. 

Lebih lanjut, Prabowo juga menyampaikan apresiasi kepada Bank Mandiri karena mampu menjaga non-performing loan (NPL) atau kredit macet agar tetap pada level rendah. Bahkan, kata Prabowo, NPL Bank Mandiri terendah di Indonesia dan Asia.

Prabowo Subianto menjadikeynote speaker pada acara Mandiri Investment Forum 2024

Photo :
  • Dok.Istimewa

"Saya paham NPL Bank Mandiri yang terendah di Indonesia dan yang terendah di Asia. Jadi saya pikir sebagai WNI saya ingin sekali lagi mengapresiasi karena kemampuan manajer keuangan masyarakat Indonesia ini sangat baik dan dijalankan dengan baik," pungkas Prabowo.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya