Sri Mulyani Umumkan APBN Surplus Rp 31,3 Triliun di Januari 2024

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati
Sumber :
  • VIVA/Anisa Aulia

Jakarta – Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati mengumumkan Anggaran Pendapatan dan Belanja (APBN) per Januari 2024 surplus sebesar Rp 31,3 triliun atau 0,14 persen terhadap Produk Domestik Bruto (PDB).

Kemenperin Tegaskan Kemasan Rokok Diseragamkan Picu Makin Maraknya Produk Ilegal

Adapun belanja negara per Januari 2024 realisasinya sebesar Rp 184.2 triliun atau 5,5 persen dari pagu APBN 2024. Sri Mulyani mengatakan, untuk realisasi belanja Pemerintah Pusat sendiri sudah mencapai 3,9 persen dari pagu anggaran.

"Sampai dengan Januari ini realisasi belanja pemerintah pusat mencapai Rp 96,4 triliun. Ini artinya 3,9 persen dari pagu sudah dibelanjakan di bulan Januari," ujar Sri Mulyani dalam konferensi pers APBN KiTA Kamis, 22 Februari 2024.

Big Bang Festival 2024 Resmi Dibuka, Targetkan 1 Juta Pengunjung

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati

Photo :
  • VIVA/Anisa Aulia

Bendahara Negara ini menjelaskan, dari realisasi belanja Pemerintah Pusat ini, untuk belanja kementerian lembaga sudah mencapai Rp 44,8 triliun atau 4,1 persen dari pagu.

Tren Belanja di Momen Akhir Tahun Meningkat, Layanan Cepat dan Terjangkau Makin Diandalkan

"Terutama sangat didukung atau dikontribusikan oleh belanja yang berurusan dengan Pemilu," jelasnya.

Sedangkan, sambung Sri, belanja non kementerian lembaga per Januari 2024 ini sudah mencapai Rp 51,6 triliun atau 3,8 persen dari pagu. Realisasi belanja ini digunakan untuk pembayaran pensiun.

Lebih lanjut Sri Mulyani mengatakan, per Januari 2024 ini pendapatan negara sudah mencapai Rp 215,5 triliun atau 7,7 persen dari pagu anggaran. Sementara itu keseimbangan primer APBN sebesar Rp 61,4 triliun.

Pertumbuhan ekonomi di Indonesia

Dibandingkan Vietnam, Kenaikan PPN di Indonesia Dinilai Lebih Pro Rakyat karena Hal Ini

Indonesia menetapkan tarif PPN single rate sebesar 12 persen mulai 2025, namun dengan pengecualian untuk barang dan jasa kebutuhan pokok.

img_title
VIVA.co.id
24 Desember 2024