Boy Thohir Sebut Adaro Siap Menangkan Prabowo-Gibran, Ini Kata Manajemen

Garibaldi Thohir, atau karib disapa Boy Thohir.
Sumber :
  • Istimewa.

Jakarta – Pengusaha sekaligus konglomerat Indonesia, Garibaldi Thohir alias Boy Thohir, menyebut perusahannya yakni PT Adaro Energy Indonesia Tbk (Adaro), siap mendukung Prabowo SubiantoGibran Rakabuming Raka, pada Pilpres 2024. 

Sebelum Pulang ke Jakarta, Prabowo Ajak Foto Pegawai KBRI di Abu Dhabi

Merespons hal itu, Head of Corporate Communication Adaro, Febriati Nadira, mengatakan pendapat yang disampaikan oleh Boy Thohir merupakan pendapat pribadi. Bukan mewakili seluruh karyawan yang ada di Adaro. 

"Pendapat yang disampaikan Bapak Garibaldi Thohir kemarin, sebagai salah satu pemilik/pemegang saham Adaro Group, merupakan pendapat pribadi beliau sebagai warga negara. Dan bukan mewakili pendapat seluruh karyawan," ujar Febriati saat dihubungi VIVA Selasa, 23 Januari 2024. 

Prabowo dan Presiden MBZ Sepakat Perkuat Kerja Sama Usai Bertemu di Qasr al Watn

Dia mengatakan, partisipasi setiap individu dalam politik adalah hak konstitusional dasar dan kebebasan warga negara. Sebab, terangnya hal itu diatur oleh undang-undang dan peraturan lainnya.

Dia menegaskan, Adaro sebagai perusahaan berkomitmen untuk menghormati pilihan karyawannya mengenai siapa Presiden yang akan dipilih masing-masing pegawainya. 

Momen Prabowo Cek Pasukan Bersama Pangeran MBZ di Qasr al Watn

"Adaro, sebagai perusahaan yang berkomitmen menjalankan Good Corporate Governance (GCG), menghormati dan menjamin kebebasan seluruh karyawan dalam kehidupan dan partisipasi politik sesuai undang-undang dan peraturan yang berlaku di Indonesia," tegasnya.

Sebelumnya, Boy Thohir menyatakan sepertiga penghasil ekonomi di Indonesia siap memenangkan pasangan capres-cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. 

Hal itu disampaikan Boy Thohir dalam acara pertemuan relawan Erick Thohir alumni Amerika Serikat (ETAS). Prabowo turut hadir dalam acara itu. 

"Walaupun kami jumlahnya sedikit, tapi di ruangan ini mungkin sepertiga perekonomian Indonesia ada di sini pak. Mulai dari Djarum Group Sampoerna Grup, Adaro Group, pokoknya grup-grup semua ada di sini," ucap Boy Thohir dalam sambutannya. 

Boy kemudian menyinggung soal banyaknya konglomerat yang hadir dalam acara itu. Dia menyebut kehadiran para konglomerat ini merupakan bukti bahwa pihaknya bersedia dan semangat dalam memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran

"Dan semuanya jadi izin bapak terima kasih atas kehadirannya luar biasa membuat semangat kita untuk tadi sekali putaran," katanya.

AKP Dadang Iskandar saat dihadirkan dalam jumpa pers di Mapolda Sumbar, Sabtu 23 November 2024

AKP Dadang Tembaki Rumah Dinas Kapolres hingga Prabowo Tunjukan 'Taring' Bela Palestina

Kasus Kabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang Iskandar tembak mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan AKP Ryanto Ulil masih menjadi yang terpopuler.

img_title
VIVA.co.id
24 November 2024