Respons Dirjen Bea Cukai soal Heboh Baim Wong Mau Jual iPad Rp 1 Juta

Direktur Jenderal Bea dan Cukai Askolani.
Sumber :
  • Arrijal Rachman/VIVA.

Jakarta  Artis yang juga Youtuber, Baim Wong baru-baru ini membuat heboh, karena rencananya untuk menjual iPad dengan harga murah sebesar Rp 1 juta. Hal ini mendapat reaksi positif dan negatif dari masyarakat.

Di Tengah Badai Perceraian, Baim Wong Ucap Kata-kata Menyentuh untuk Paula Verhoeven

Sementara itu Direktorat Jenderal Bea Cukai (DJBC) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) hingga saat ini masih menelusuri bagaimana persisnya status barang tersebut.

Direktur Jenderal Bea dan Cukai Kemenkeu, Askolani mengatakan, pihaknya masih mengecek terkait status dan legalitas iPad tersebut.

Bea Cukai, Polri, dan BNN Gagalkan Dua Penyelundupan Sabu dan Ekstasi Asal Malaysia

"Perlu dilihat persis nya barang tersebut. Apakah barang dalam negeri atau barang yang diimpor? Bagaimana kondisinya, baru atau lama, Specsnya, lama atau baru? Jualnya untuk kasih bantuan atau mau dapatkan laba,?" ujar Askolani saat dihubungi VIVA Bisnis, Kamis, 28 Desember 2023.

Baim Wong batal jual iPad seharga Rp 1 juta

Photo :
  • Instagram @baimwong
Nyaris Jadi Korban Penipuan, Kisah Zahra dan Pakaian Impor yang Tertahan

Hingga saat ini, Askolani belum mau berkomentar banyak terkait tindak lanjutnya. Ia meminta agar Baim Wong juga dikonfirmasi terkait barang produk gadget buatan Apple yang berbasis di Amerika Serikat itu.

"Jadi sebaiknya ditanyakan langsung ke Baim. Supaya clear dan tidak salah menilai," sambungnya.

Sebelumnya, Staf Khusus Menteri Keuangan, Yustinus Prastowo mengatakan, terkait unggahan Baim itu dia sudah menyampaikan kepada Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Kemenkeu untuk ditelusuri.

"Kemarin kami sampaikan ke rekan-rekan DJBC. Semoga segera dikoordinasikan dan tertangani dengan baik," ujar Yustinus lewat akun X @prastow, dikutip Rabu, 27 Desember 2023.

Sementara itu, Baim Wong sendiri sudah memutuskan untuk batal menjual iPad murah seharga Rp 1 juta. Hal ini setelah banyak mendapat komentar negatif masyarakat.

Baim mengatakan, iPad itu batal dijual melalui live yang seharusnya dijadwalkan pada 26 Desember 2023. Itu seiring dengan adanya reaksi dari masyarakat yang mempertanyakan legalitas barang tersebut.

"Oke aduh baru aja mulai. Ini ada apa saya juga nggak tau ya, saya cuman mau bilang itu fakturnya ada, ini resmi semuanya. Jadi saya cuman mau bilang sama kalian semua kita udah siap loh, udah siap live cuman gimana ya," ujar Baim lewat Instagramnya @baimwong dikutip Rabu, 27 Desember 2023.

Baim mengaku bingung dengan opini-opini masyarakat. Sebab, iPad yang akan dijual itu belum dijelaskannya secara detail.

"Sebenarnya kan kalian semua kan belum tahu iPad yang dijual apa, berapanya. Saya juga bingung sih opini-opini yang menggiring itu kadang-kadang. Saya pun kadang-kadang bingung ini harus bagaimana sih, kadang-kadang kalau kita mau berbagi dengan caranya kita kok sulit ya malah kayaknya salah lagi salah lagi," jelasnya.

Dia menegaskan, iPad yang akan dijual itu resmi. Karena memiliki faktur. Dia pun pasrah jika live itu tidak jadi terlaksana, sebab menurutnya tujuan dia adalah membantu.

"Yang akhirnya sekarang saya harus enggak live takutnya salah lagi. Jadi mudah-mudahan ya kalau saya sih berdoanya jangan sampai apa yang kita rencanakan baik ke orang itu malah enggak jadi karena pemikiran-pemikiran negatif," terangnya.

Dirjen Bea dan Cukai, Askolani saat menunjukkan barang hasil penegahan iPhone 16 untuk dimusnahkan dengan cara dipotong

Bea Cukai Soetta Musnahkan 289 Handphone Sitaan, Ada iPhone 16

Bea Cukai Soekarno-Hatta melakukan pemusnahan pada 289 unit handphone, komputer genggam, dan tablet (HKT) dengan nilai Rp867 juta.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024