Anies: BUMN Jangan Matikan Swasta

Capres Anies Baswedan di acara Dialog Apindo Capres 2024
Sumber :
  • Antara

JakartaCapres nomer urut satu, Anies Baswedan mengatakan bahwa dirinya akan memaksimalkan untuk ruang kerja masyarakat swasta di Indonesia. Dia menyebut hal itu bakal menjadi sebuah harmonisasi ketika dirinya terpilih di pilpres 2024.

Bantu Pemerintah Capai NZE pada 2060, Telkom Indonesia Lakukan Ini

Anies berpendapat kalau hal tersebut harus dilakukan sebab rasio pendapatan pajak terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia yang dinilai masih rendah.

“Ruang fiskal kita ini memang terbatas. Ini harus kita tingkatkan. Saya lihat ada beberapa hal yang perlu kita kerjakan,” ujar Anies kepada wartawan di Jakarta Selatan, Senin 11 Desember 2023.

Raih 50,07% Suara di Jakarta dari Ahokers dan Anak Abah? Ini Kata Pramono

“Satu, adalah harmonisasi peran pemerintah dan swasta ini harus kolaboratif jadi tidak semua bertumpu pada APBN,” imbuhnya.

Capres Anies Baswedan saat menghadiri Dialog Terbuka Muhammadiyah di UMS

Photo :
  • tvMU
Anies Sebut Situasi Pilkada 2024 Tenang: yang Rame Itu Sosmed

Mantan Gubernur DKI Jakarta menjelaskan bahwa sudah sejatinya pihak swasta itu ada peran dalam pembangunan di Indonesia.  Maka itu, pemerintah jangan menutup ruang untuk para masyarakat swasta di negara ini.

“Kami memang berpandangan bahwa BUMN tidak boleh justru yang menjadi mematikan swasta, karena BUMN justru harus memberi ruang kepada swasta,” kata dia.

Pun, Anies mengatakan kalau BUMN harus fokus dalam mensukseskan agenda tujuan pembangunan (development goals) negara alih-alih berfokus mencari keuntungan.

Pasalnya, kata Anies, terdapat potensi konflik kepentingan dari BUMN yang berfokus mencari keuntungan lantaran memiliki kekuatan negara yang berwenang menciptakan regulasi.

“Ini (BUMN) tidak diciptakan untuk meningkatkan pendapatan pemerintah atau pemerintah bermain di pasar dan ini conflict of interest. Satu sisi tangan kanan jadi regulator tangan kiri jadi market player of course it will benefit it self,” bebernya.

UKM/UMKM go digital.

117.860 UMKM Sudah Masuk Ekosistem Digital PaDi UMKM, Transaksi Capai Rp 7 Triliun

Platform PaDi UMKM diketahui merupakan inisiatif pemerintah Indonesia yang dirancang untuk memperkuat ekosistem digital Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024