Bos Freeport Kasih Bukti Orang Asli Papua Jadi Prioritas Perusahaan

Tony Wenas, Presiden Direktur PT Freeport Indonesia
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

Timika – Presiden Direktur PT Freeport Indonesia (PTFI) Toni Wenas mengatakan, saat ini banyak putra-putri asli Papua yang telah berkarir dan menempati posisi strategis di PTFI. Hal itu menegaksan komitmen perusahaan bahwa Orang Asli Papua (OAP) menjadi prioritas utama perusahaan tambang tersebut.

Dia mengatakan, sejak awal komitmen dari perusahaan tambang tersebut sangat besar bagi masyarakat Papua, karena PTFI merupakan bagian dari Papua. Komitmen itu pun terus diperkuat.

Tambang terbuka Grasberg yang sudah digali PT Freeport Indonesia.

Photo :
  • VIVA/Fikri Halim

"Kami sudah ada di Papua selama 57 tahun, sehingga komitmen yang kuat dan besar kita harus bertumbuh dan berkembang bersama masyarakat Papua," kata Toni di Timika, Minggu, 10 Desember 2023.

Ton mengatakan, saat ini tenaga kerja asli Papua yang berkarir di PTFI sebanyak 40 persen dan satu anggota pada jajaran direksi merupakan putra terbaik asli Papua.

"Ada sembilan vice presiden anak asli Papua dan 150 manajerial anak asli Papua ini bagian dari komitmen prioritas OAP," ujarnya.

Dia menjelaskan PTFI juga memiliki program Corporate Social Responsibility (CSR) bagi masyarakat asli Papua yang berada di sekitar lokasi pertambangan yakni program pendidikan, kesehatan dan ekonomi berbasis desa.

Tony Wenas, Presiden Direktur PT Freeport Indonesia

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa
Papua Akan Jadi Pusat AI

"Program CSR PTFI akan berlangsung terus sampai akhir kegiatan pertambangan nanti, karena kami merupakan bagian dari masyarakat Papua," katanya lagi.

Dia menambahkan PTFI akan terus membuat terobosan berupa program kerja baru bagi kepentingan masyarakat asli Papua.

Gubernur Lemhannas Sebut Papua Daerah Rawan tapi Masih Dapat Dikendalikan

"Kami yakini bahwa tidak ada sebuah perusahaan yang berhasil di antara masyarakat yang gagal, untuk itu PTFI akan selalu ada untuk memberdayakan dan mensejahterakan masyarakat asli Papua," ujarnya lagi. (Ant)

Brigjen Alfred Papare Dimutasi jadi Kapolda Papua Tengah, Brigjen Haribowo Kapolda Papua Barat Daya
Ketua KPU Provinsi Papua, Steve Dumbon

Distribusi Logistik Pilkada di 9 Wilayah Papua Hampir Rampung, Dua Kabupaten Pakai Helikopter

KPU Papua Akui Logistik Pilkada di 9 Kabupaten/Kota Papua 95 Persen Terdistribusikan

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024