Dongkrak Bisnis UMKM Destinasi Pariwisata Super Prioritas, Fasilitas hingga Kualitas SDM Digenjot

Galeri Ulos Sianipar, Medan.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Arrijal Rachman

Jakarta –  Pemerintah melalui Badan Usaha Milik Negara (BUMN) terus mendorong pengembangan lima Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) guna mendongkrak perekonomian nasional. Hal itu dilakukan mulai dari pembangunan sarana pendukung hingga peningkatan sumber daya manusia di kawasan tersebut.

Salah satunya dilakukan oleh PT Taspen (Persero), dengan mendorong pembangunan dan penataan Kampung Wisata Ulos di Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir, Sumatera Utara. Kampung tersebut merupakan bagian dari DPSP yang dicanangkan Pemerintah. 

Dukungan tersebut diberikan Taspen dengan membangun fasilitas gedung toilet dan food court di Kawasan Kampung Ulos. Guna, meningkatkan kenyamanan wisatawan dalam mendukung pertumbuhan ekosistem perekonomian UMKM setempat.

Kampung Ulos.

Photo :
  • Dokumentasi Taspen.

"Dengan tersedianya sarana dan prasarana yang baik, diharapkan masyarakat Kampung Ulos dapat mengembangkan diri dan lebih berdaya secara ekonomi," kata Direktur Keuangan Taspen Rena Latsmi Puri dalam keterangan tertulisnya, dikutip Selasa, 14 November 2023.

Selain pembangunan fasilitas, Taspen juga melakukan pembinaan dan pelatihan manajemen kepada warga setempat. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan daya guna dan nilai tambah bagi warga untuk terus meningkatkan antusiasme wisatawan yang berkunjung ke Kampung Ulos.

Kegiatan pembangunan dan penataan Kampung Wisata Ulos merupakan program unggulan unit TJSL Taspen yang telah dilakukan sejak tahun 2022. Program ini bertujuan untuk mendukung pemberdayaan ekonomi masyarakat yang sesuai dengan salah satu Sustainable Development Goals (SDGs) yang ditetapkan Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB), yakni Masyarakat Sejahtera. 

Pengrajin kain ulos Tapanuli Utara

Photo :
  • VIVA.co.id/Ichsan Suhendra
Tiket Pesawat Domestik Turun 10 Persen pada Nomen Nataru, Airlangga Ungkap untuk Dongkrak Wisata Lokal

Pada Februari 2023, Taspen telah menyelenggarakan program serupa di Desa Melati Wangi, Kabupaten Bandung dengan membangun Rumah Kolaborasi Andal Taspen (Ruko ATAS) dan Taman Rekreasi Sehat Andal Taspen (Teras ATAS).

Kepala Desa Raja Simarmata mengapresiasi komitmen PT TASPEN dalam mendukung pemberdayaan masyarakat dan meningkatkan perekonomian di Kampung Ulos. Pembangunan dan penataan Kampung Ulos ini akan memberikan dampak positif bagi masyarakat setempat.

Tekan Potensi Kecelakaan di Jalan Raya, Kemenhub Tertibkan Angkutan Umum dan Pariwisata

“Kami percaya bahwa pembangunan dan penataan Kampung Ulos ini akan menjadi awal yang baik bagi kemajuan masyarakat Kampung Ulos. Kami berharap kerja sama yang baik antara PT TASPEN dan masyarakat Kampung Ulos dapat terus terjalin di masa yang akan datang,” tambahnya.

Anggota DPR RI Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (FPKB) Ida Fauziyah menghadiri Festival Bongsang ke-4 di Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Sabtu, 14 November 2024.

Ida Fauziyah Dorong Festival Bongsang Jadi Magnet Wisatawan ke Jakarta

Anggota DPR RI Fraksi PKB Ida Fauziyah menilai Festival Bongsang akan menambah daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke Jakarta dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi.

img_title
VIVA.co.id
15 Desember 2024