Harga Emas Hari Ini 23 Agustus 2023: Antam dan Produk Global Terus Naik

Petugas menunjukkan emas Antam di Butik Antam Pulo Gadung, Jakarta, Selasa (14/3/2023).
Sumber :
  • Antara Foto/Aditya Pradana Putra

Jakarta – Harga emas di pasar internasional menguat pada pembukaan perdagangan hari ini. Terdorong melemahnya dolar Amerika Serikat dan turunnya imbal hasil obligasi AS.

Kala Prabowo Pamer Tiket Pesawat hingga Biaya Haji Turun dalam 100 Hari Kerja Kabinet

Dilansir dari The Economic Times, Rabu, 23 Agustus 2023, harga emas di pasar spot internasional naik 0,2 persen menjadi US$1.900,3 per ons. Harga emas naik jelan pertemuan gubernur bank sentral yang mengisyaratkan kenaikan suku bunga.

Sementara itu, harga emas berjangka AS juga mengalami kenaikn 0,2 persen menjadi US$1.929,4 per ons. Sedangkan, indeks dolar berada di bawah level tertinginya dalam dua bulan terakhir.

Donald Trump Usai Dilantik: Zaman Keemasan Amerika Dimulai Sekarang

Logam mulia emas.

Photo :
  • Pixabay

Emas domestik

Trump Tegas Tolak Transgender: AS Hanya Akan Mengakui Laki-laki dan Perempuan

Harga emas produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) hari ini tercatat dibanderol seharga Rp 1.062.000 per gram. Harga itu naik Rp 4.000 per gram.

Dikutip dari data Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, harga pembelian kembali atau buyback emas ditetapkan seharga Rp 941 ribu per gram. Harga itu juga naik Rp 4.000 per gram

Adapun harga emas berdasarkan ukuran, yakni lima gram dijual Rp 5,085 juta, 10 gram Rp 10,11 juta, 25 gram Rp 25,162 juta dan 50 gram Rp 50,245 juta.

Emas Antam.

Photo :
  • Dokumentasi Antam.

Kemudian, emas 100 gram dibanderol Rp 100,412 juta, 250 gram Rp 250,765 juta dan emas 500 gram Rp 501.320 juta. Selanjutnya, untuk ukuran emas terkecil dan terbesar yang dijual Antam pada hari ini, yaitu 0,5 gram dibanderol Rp 581 ribu dan 1.000 gram senilai Rp 1.005,6 juta.

Untuk diketahui, harga penjualan emas batangan Antam ini belum termasuk pajak. Pada hari ini, ukuran emas 10, 100, 250, dan 500 hingga 1.000 gram tidak tersedia di Butik Emas Logam Mulia Pulo Gadung.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya