Gandeng UI, Perumnas Sediakan Hunian 'Student House' Berkonsep TOD

Ilustrasi maket Perumnas.
Sumber :

Jakarta – Perum Perumnas menjalin kerja sama dengan Universitas Indonesia (UI) melalui PT Daya Makara UI, dalam menyediakan student housing bagi civitas UI di Samesta Mahata Margonda yang berkonsep Transit Oriented Development (TOD).

UI Pacu Semangat Menuju Puncak Peringkat Dunia

Direktur Utama Perum Perumnas, Budi Saddewa Soediro mengatakan, kolaborasi ini merupakan wujud sinergi antara Kementerian BUMN dan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).

"Kerja sama penyediaan hunian bagi para civitas UI ini adalah salah satu bentuk kerja sama positif kedua instansi, guna meningkatkan produktivitas belajar-mengajar di wilayah sekitar UI," kata Budi dalam keterangannya, Kamis, 3 Agustus 2023.

Pungutan BPHTB dan PGN Dibebaskan untuk Bangun Hunian MBR, Menteri Ara Apresiasi Pemda Sudah Ikhlas

Kereta api ringan atau Light Rail Transit (LRT). (ilustrasi transit oriented development/TOD).

Photo :
  • ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso

Dia menambahkan, kerja sama ini merupakan wujud kontribusi dan peran nyata Perumnas terhadap dunia pendidikan, sekaligus memperluas cakupan pasar perumahan di wilayah Depok.

5 Fakta Menarik di Balik Pengungkapan Kasus Prostitusi di Apartemen Depok

"Adanya student housing dapat menjadi fasilitas pendukung bagi mahasiswa UI, agar dapat melaksanakan kegiatan perkuliahan dengan baik dan nyaman," ujarnya.

Dalam kerja sama ini, Perumnas berkomitmen menyediakan hunian bagi civitas akademik UI, yang selanjutnya akan dikelola oleh PT Daya Makara UI selaku subholding di bawah Universitas Indonesia.

Direktur PT Daya Makara UI, Fakhrudin memastikan, terdapat 200 unit apartemen bertipe 1 BR, 2 BR, dan dual key, yang disediakan dengan berbagai fasilitas penunjang bagi para civitas akademika UI.

"Kami berharap kerja sama ini mampu memberikan manfaat bagi masing-masing instansi, dan dapat membantu para civitas akademika UI untuk berinvestasi apartemen yang nempel langsung dengan kampus kami ini," ujarnya.

Diketahui, Samesta Mahata Margonda merupakan hunian TOD pertama di Indonesia dan telah diresmikan oleh Presiden Jokowi pada April 2023 lalu. Dengan konsep 360 Life at Samesta Mahata Margonda yang mengusung beberapa hal, diantaranya easy access, edukasi, entertainment, ICT smart home, healthy life, dan working space, serta skybridge yang langsung menghubungkan apartemen ke lingkungan UI.

Selain itu, hunian ini sangat mendukung aktivitas mobilisasi, dengan konsep hunian yang sesuai gaya hidup anak muda saat ini. Berbagai manfaat tambahan diberikan khusus bagi para civitas UI yang membeli unit hunian di Samesta Mahata Margonda, diantaranya yakni apartemen semi furnish, gratis IPL 3 bulan, gratis internet 6 bulan, gratis 1 unit AC, dan gratis PPJB.

Kerja sama ini rencananya akan diluncurkan pada awal Agustus 2023, bersamaan dengan momen penerimaan mahasiswa baru di UI. Hal itu sekaligus juga dalam rangka menyemarakkan rangkaian Hari Perumahan Nasional 2023. Dari segi bisnis, selain menarik civitas UI untuk berinvestasi pada student housing, kerja sama ini diharapkan mampu menarik universitas-universitas lainnya untuk melakukan kolaborasi sejenis.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya