Rupiah Melemah Pagi Ini, Kewajiban Parkir DHE Jadi Sorotan
- ANTARA FOTO/Reno Esnir
Jakarta – Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS di pasar spot melemah pada perdagangan Jumat pagi, 23 Juni 2023. Rupiah melemah sebesar 32 poin atau 0,24 persen ke posisi Rp 15.112 per dolar AS, dibandingkan pada penutupan sebelumnya senilai Rp 15.080 per dolar AS.
Berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) terakhir atau kemarin sore, mematok rupiah di angka Rp 15.092 per dolar AS.
Analis PT Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi memperkirakan, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS akan ditutup melemah pada hari ini. Menurutnya, pasar keuangan kini sedang merespon positif atas pernyataan Bank Indonesia (BI) yang akan memberikan jaminan eksportir tidak dirugikan jika memarkirkan Devisa Hasil Ekspor (DHE) di Indonesia.
Ibrahim menjelaskan, penetapan instrumen tersebut mengacu pada tiga prinsip, di antaranya sejalan dengan pengaturan dalam peraturan DHE SDA. Kemudian kedua pemanfaatan DHE SDA tersebut untuk kebutuhan dalam negeri, dan untuk pengaturan instrumen lainnya.
"Perry juga mengaku bahwa ada 7 instrumen yang telah disiapkan oleh BI dalam penempatan DHE SDA," jelasnya.
Selain itu jelas Ibrahim, suku bunga TD valas DHE juga lebih tinggi dari pada Juni 2023 yang tercatat untuk nominal yang lebih tinggi dari US$10 juta, suku bunga yang diberikan adalah 5,4 persen untuk tenor 3 bulan. Sehingga BI memberikan suku bunga TD valas DHE menjadi 5,51 persen untuk Juli 2023."Mata uang rupiah fluktuatif. Namun, ditutup melemah direntang Rp 15.050-Rp 15.150," kata dia.