Dana Kelolaan BTN Prioritas Capai Rp 42,3 T hingga Juni 2023, Layanan Plus Dongkrak Jumlah Nasabah

Ilustrasi Bank BTN
Sumber :
  • Dok. BTN

Jakarta – Layanan PLUS dari BTN Prioritas khusus untuk Nasabah Prioritas PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk mendapatkan penghargaan internasional bertajuk “Wealth Management Platform of The Year” pada ajang Retail Banking Awards 2023 yang diselenggarakan oleh Asian Banking and Finance, Singapura. Pengakuan dunia itu diberikan karena dinilai memenuhi kriteria penilaian yaitu inovasi dan keunikan, efektivitas dan dampak positif, serta dinamis.

Direktur Distribution and Funding Bank BTN Jasmin mengatakan Layanan PLUS dari BTN Prioritas merupakan loyalty platform berbasis situs web dan ponsel yang mudah digunakan serta didesain khusus untuk Nasabah BTN Prioritas. Layanan tersebut bertujuan menerjemahkan nilai spesial dari BTN Prioritas yaitu Defining Your Priority.

“Penghargaan Wealth Management Platform of The Year ini menjadi pemacu bagi Bank BTN untuk terus berinovasi memberikan yang terbaik bagi nasabah prioritas kami,” jelas Jasmin usai menerima penghargaan tersebut di ajang Retail Banking Awards 2023 di Marina Bay Sands, Singapura, dikutip dari keterangannya, Kamis, Juli 2023.

BTN Prioritas.

Photo :
  • Dokumentasi BTN.

Dia menjabarkan, terdapat 6 fiitur benefit dan keistimewaan yang bisa dinikmati Nasabah BTN Prioritas melalui layanan PLUS. Mulai dari wealth management offers, pilihan loyalty reward, banking privilege, BTN prioritas concierge service, kupon membership, hingga berbagai pilihan hadiah hari istimewa. Ada empat level membership yakni Gold, Platinum, Titanium, dan Prime yang dibedakan berdasarkan total dana kelolaan nasabah mulai dari Rp500 juta.

Lebih lanjut Jasmin mengungkapkan, sejak diluncurkan hingga Juni 2023, layanan PLUS dari BTN Prioritas telah mencatatkan hampir 14 ribu pengunjung. PLUS dari BTN Prioritas juga telah dimanfaatkan untuk melakukan proses loyalty reward and benefit redemption sebanyak lebih dari 37 ribu kali.

“Dengan kemudahan dan keistimewaan dari PLUS, sejak kemunculannya pada Februari 2022 yang lalu, BTN Prioritas telah mencatatkan peningkatan total Nasabah menjadi 34.522 Nasabah di Juni 2023, dari semula sebanyak 32.135 di Februari 2022,” tambahnya.

Lebih lanjut dia menjabarkan, per Juni 2023, BTN Prioritas juga telah berhasil menghimpun dana kelolaan sebesar Rp42,3 triliun. "Ke depannya, kami akan terus melakukan pengembangan untuk menyesuaikan dengan kebutuhan Nasabah BTN Prioritas dan perkembangan teknologi di pasar,” ujar Jasmin.

Apa Itu Reversal Rekening? Ini yang Harus Anda Ketahui Sebelum Panik!

Adapun, penghargaan tersebut berhasil diterima oleh PLUS dari BTN Prioritas berdasarkan hasil seleksi dan penilaian yang ketat dari para Dewan Juri independen dan unggul yang terdiri dari Edy Widjaja Partner & Leader Southeast Asia Financial Service Practice of Bain & Co., Ho Kok-Yong Leader, Financial Services Industry, Audit & Assurance Asia Pacific of Deloitte, Liew Nam Soon Asean Regional Managing Partner of Ernst & Young, Antony Ruddenklau Head of Financial Services Advisory of KPMG Singapore, dan John Dovasto Asia Pacific Financial Services Leader Capital Markets and Accounting Advisory Leader of PricewaterhouseCoopers.

Wealth Management Platform of The Year ini sebelumnya telah dimenangkan juga oleh beberapa Bank asing ternama di Indonesia seperti Citibank (2019), Commonwealth Bank (2020 dan 2021), dan HSBC (2022). Tahun ini merupakan kali pertama BTN sebagai salah Bank BUMN di Indonesia melalui BTN Prioritas berhasil menyabet penghargaan bergengsi tersebut.

Intip Pesona Hotel di Bali ini yang Raih Penghargaan Hotel Berkelanjutan Terbaik
Sara Rahayu

Sara Rahayu Raih Penghargaan di Anugerah Dangdut Indonesia 2024

Dengan prestasi ini, Sara Rahayu semakin memperkuat posisinya sebagai bintang baru di industri musik dangdut Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024