Sandiaga: Pengusaha Sangat Penting untuk Tahu dan Paham soal Perpajakan
- Dok. Istimewa
Jakarta – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno berharap para pengusaha khususnya pengusaha muda di Tanah Air bisa semakin peduli dan mau belajar memahami lebih dalam soal perpajakan.
Dia menjelaskan, Kementerian Keuangan sebelumnya telah mengumumkan penerimaan negara dan pajak yang telah mencapai Rp 688 triliun, hingga bulan April 2023. Capaian itu tercatat meningkat sebesar 21 persen secara year-on-year (yoy), dan setara 40 persen dari target yang telah dicanangkan sebelumnya oleh Pemerintah di dalam APBN 2023.
"Karena dari itu, sangat lah penting bagi para pengusaha untuk memiliki pengetahuan dan pemahaman soal perpajakan yang baik," kata Sandiaga dalam 'Seminar Nasional Perpajakan Hipmi Tax Center', di kawasan Sudirman, Jakarta, Rabu, 26 Juli 2023.
Sandiaga berharap bahwa Hipmi Tax Center dapat menjadi motor utama dalam perkembangan literasi pajak, terutama bagi kalangan pengusaha di Tanah Air.
"Antara lain melalui inovasi, semangat kewirausahaan, dan tekad tanpa batas," ujar Sandiaga.
Dia meyakini, ke depannya Hipmi Tax Center juga akan dapat memberikan kontribusi yang signifikan terutama bagi sektor perpajakan di Indonesia, supaya dampak positifnya bisa dirasakan bagi pertumbuhan ekonomi bangsa.
"Saya juga mengucapkan selamat atas pelantikan kepengurusan Badan Otonom Hipmi Tax Center. Mari kita bangun kondisi sosial-ekonomi masyarakat secara komprehensif, agar terjadi peningkatan perekonomian masyarakat dan memperluas lapangan kerja," ujarnya.