Bumi Resources Minerals Cetak Laba Bersih US$13,68 Juta pada 2022

Fasilitas tambang emas PT Bumi Resources Minerals Tbk di Poboya, Palu
Sumber :
  • Bumi Resources Minerals

Jakarta – PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS) melaporkan bahwa perusahaan telah menyelesaikan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST), dan melaporkan capaian kinerja keuangan di sepanjang tahun 2022.

Harga Emas Hari Ini 14 November 2024: Global Datar, Antam Anjlok Lagi

Director & Chief Investor Relations Officer BRMS, Herwin W Hidayat memastikan, RUPST BRMS itu sendiri diketahui telah mencapai kuorum kehadiran pemegang saham hingga mencapai lebih dari 70 persen.

Selain itu, lebih dari 99 persen pemegang saham yang terdaftar dan hadir, telah menyetujui laporan pertanggungjawaban Direksi atas jalannya Perusahaan untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2022.

Pemerintah Andalkan KUR Jadi Solusi Alternatif Gantikan Pinjol

Dore bullion BRMS sebelum diproses menjadi emas murni.

Photo :
  • Bumi Resources Minerals

"Produksi emas BRMS di sepanjang 2022 mencapai 174 kilogram (kg), dengan penerimaan dari penjualan emas mencapai US$10,14 juta," kata Herwin dalam keterangannya, Senin, 26 Juni 2023.

Antam Cetak Laba Bersih Rp 2,3 Triliun hingga Kuartal III-2024

Selain itu, dia juga menyampaikan bahwa lebih dari 99 persen pemegang saham yang terdaftar dan hadir juga menyetujui pengesahan atas Laporan Keuangan untuk tahun buku, yang berakhir pada 31 Desember 2022.

Selain itu, pemegang saham juga memberikan pembebasan dan pelunasan tanggung jawab sepenuhnya secara hormat, kepada Dewan Komisaris dan Direksi Peseroan (acquit et de charge) atas tindakan pengawasan dan pengurusan yang dilakukan dalam tahun buku yang berakhir pada 31 Desember 2022.

"Total revenue sepanjang 2022 mencapai US$11,64 juta, penerimaan lainnya US$17,9 juta, laba bersih US$13,68 juta, dan ekuitas mencapai US$955,11 juta," ujarnya.

Diketahui, lebih dari 95 persen pemegang saham yang terdaftar dan hadir juga menyetujui penunjukan Akuntan Publik, yang akan melakukan audit atas Laporan Keuangan Perusahaan untuk tahun buku yang berakhir 31 Desember 2023.

Ilustrasi emas

OJK Terbitkan Aturan Pedoman Kegiatan Usaha Bank Emas

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menerbitkan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 17 Tahun 2024 tentang Penyelenggaraan Kegiatan Usaha Bullion.

img_title
VIVA.co.id
15 November 2024