RUPST PGE Sepakati Total Dividen US$100 Juta dan Angkat Julfi Hadi Jadi Dirut Baru

RUPST PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE)
Sumber :
  • Dok. PGE

Jakarta - PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) melaporkan peningkatan laba bersih 49,68 persen secara year-on-year (yoy), menjadi US$127,32 juta atau setara Rp 1,88 triliun (asumsi kurs Rp 14.800 per US$) untuk tahun buku 2022. Hal itu disampaikan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Tahun Buku 2022.

5 Saham Jagoan Diprediksi Tetap Cuan di Tengah Ancaman Perang Dagang Global

RUPST tersebut juga menyepakati penggunaan laba bersih untuk dividen sebesar US$100 juta serta laba ditahan sebesar US$27,32 juta.

"Total dividen tersebut termasuk dividen interim sebesar US$70 juta yang telah dibayarkan pada 27 Januari 2023, serta dividen tambahan sebesar US$30 juta yang akan diberikan kepada pemegang saham sesuai dengan porsi kepemilikannya pada tanggal pencatatan," kata Direktur Keuangan PGE, Nelwin Aldriansyah dikutip dalam keterangan resmi, Selasa, 6 Juni 2023.

Analis Prediksi IHSG Melemah, Simak 5 Rekomendasi Saham yang Dijagokan Kinclong

Area

Photo :
  • 1476294

Dia menambahkan, PGE juga mencatat kenaikan pendapatan usaha 4,68 persen di tahun 2022, atau sebesar US$386,07 juta. Hal itu seiring capaian produksi uap dan listrik panas bumi sebesar 4.629,6 GWh, dan keberhasilan melakukan penghindaran emisi sebesar 3,87 juta ton CO2.

Restrukturisasi Rampung, Bakrie & Brothers Siap Tebar Dividen

"Saat ini perseroan berada dalam kondisi keuangan yang sangat baik, sehingga hasil RUPST ini meningkatkan optimisme terhadap pertumbuhan perseroan secara positif dan konsisten," ujarnya.

Keputusan lain yang disepakati berdasarkan RUPST ini adalah persetujuan penggantian pengurus Perseroan. Dalam hal ini, pergantian jabatan dilakukan pada posisi Komisaris Independen, dari Samsul Hidayat menjadi Sujit S. Parhar.

Kemudian, Ada pula penggantian Direktur Utama dari Ahmad Yuniarto menjadi Julfi Hadi, dan Direktur Operasi dari Eko Agung Bramantyo menjadi Ahmad Yani. Selain itu, RUPST juga menunjuk Dannif Danusaputro sebagai Komisaris.

Berikut adalah susunan terbaru Dewan Direksi dan Dewan Komisaris PT Pertamina Geothermal Energy Tbk:

Komisaris:

- Komisaris Utama/Independen : Sarman Simanjorang
- Komisaris Independen : Sujit S. Parhar
- Komisaris : Dannif Danusaputro
- Komisaris : Harris

Direksi:

- Direktur Utama : Julfi Hadi
- Direktur Eksplorasi dan Pengembangan : Rachmat Hidajat
- Direktur Operasi : Ahmad Yani
- Direktur Keuangan : Nelwin Aldriansyah

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya