Kunjungan Wisman ke Indoneisa RI April 2023 Turun 0,39 Persen, BPS Ungkap Ada Tapinya
- VIVA/Maha Liarosh (Bali)
VIVA Bisnis – Jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) yang melancong ke Indonesia pada April 2023 mengalami penurunan 0,39 persen dibandingkan Maret 2023. Untuk jumlah wisman pada April sebanyak 865,81 ribu kunjungan.
Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Badan Pusat Statistik (BPS), Pudji Ismartini mengatakan ,pada April 2023 sebanyak 703,24 ribu kunjungan wisman masuk melalui pintu utama atau naik 0,14 persen secara bulanan. Sedangkan 162,57 ribu wisman masuk melalui pintu perbatasan atau turun 2,66 persen.
"Dengan demikian, jumlah kunjungan wisman ke Indonesia pada April 2023 sebanyak 865,81 ribu kunjungan atau  turun sebesar 0,39 persen secara bulanan. Tetapi naik sebesar 276,31 persen secara tahunan," kata Pudji dalam konferensi pers Senin, 5 Mei 2023.
Pudji menuturkan, secara kumulatif hingga April 2023 jumlah kunjungan wisman ke RI mencapai 3,17 juta kunjungan. Kemudian pada empat bulan pertama tahun ini jumlah wisman juga meningkat sebesar 393,83 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2023.
"Hingga April saja terlihat jumlah kunjungan wisman tahun ini sudah setara dengan 53,88 persen dari total kunjungan wisman sepanjang tahun 2022 lalu," jelasnya.
Kendati demikian, jelas Pudji, untuk total kunjungan wisman hingga April 2023 masih lebih rendah bila dibandingkan sebelum pandemi atau 2019.
Pudji melanjutkan, pada April 2023 ini jumlah kunjungan wisman terbanyak berasal dari Malaysia, Australia, dan Singapura.
"Wisman Malaysia pada April 2023 147,3 ribu kunjungan dengan share 17 persen, atau turun 3,41 persen dibandingkan Maret 2023," ujarnya.
Kedua Australia, yang mana kunjungan wisman sebanyak 109,9 ribu kunjungan dengan share 12,7 persen. Angka ini tercatat naik 14,06 persen dibandingkan Maret 2023.
Sedangkan dari Singapura jumlah kunjungan wisman mencapai 97,3 ribu kunjungan dengan share 11,2 persen atau turun 21,76 persen dibandingkan Maret 2023.