Inflasi Kota Tujuan Mudik 2023 Lebih Rendah Dibandingkan Lebaran 2022

Kendaraan Melintas di Tol Kalikangkung Semarang saat mudik
Sumber :
  • Teguh Joko Sutrisno

VIVA Bisnis – Badan Pusat Statistik (BPS) mengungkapkan, selama periode Lebaran 2023, inflasi pada kota-kota destinasi mudik tercatat lebih rendah dibandingkan periode Lebaran pada tahun 2022.

Inflation Anxiety Bikin Gak Tenang? Ini 7 Tips Ampuh untuk Mengatasinya

Kepala BPS Margo Yuwono mengatakan, pada Lebaran tahun ini kota tujuan mudik terbesar ada di provinsi Jawa Barat, Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta, Jawa Timur, dan sebagian wilayah pulau Sumatera.

"Secara umum bahwa selama periode Lebaran 2023 kota-kota destinasi mudik itu mengalami inflasi lebih rendah, dibandingkan periode Lebaran tahun lalu. Khususnya di pulau Jawa," kata ujarnya dalam konferensi pers Selasa, 2 Mei 2023.

Bursa Asia Fluktuatif saat Investor Tunggu Data Penting dari China dan Jepang Pekan Ini

Margo menjelaskan, untuk kota tujuan mudik yakini Semarang inflasi April 2023 tercatat sebesar 0,27 persen atau lebih rendah, dibandingkan Lebaran 2022 yang jatuh pada Mei 2022 dengan inflasi sebesar 0,53 persen.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS), Margo Yuwono.

Photo :
  • VIVA/Mohammad Yudha Prasetya
Jelang Natal dan Tahun Baru 2025, Menteri Dody Bakal Fungsionalkan Ruas Tol Klaten-Prambanan


"Demikian juga di Malang, di Malang juga tujuan kota mudik. Tahun lalu inflasi di Malang 0,51 sekarang 0,24 lebih rendah dibandingkan 2022," jelasnya.

Adapun untuk Yogyakarta inflasi Lebaran 2023 sebesar 0,22 persen atau lebih rendah dibandingkan Lebaran 2022 yang sebesar 0,75 persen.

Sedangkan di Sumatera, untuk kota Bandar Lampung inflasi Lebaran 2023 sebesar 0,30 lebih rendah dibandingkan Lebaran 2022 yang sebesar 0,58 persen. Dan di Medan inflasi sebesar 0,20 persen atau lebih rendah dibandingkan 2022 yang sebesar 0,76 persen.

"Ini menggambarkan antisipasi Pemerintah baik nasional maupun pada wilayah-wilayah tertentu lebih baik dibandingkan dengan tahun lalu," kata Margo.
penetapan upah minimum (ilustrasi)

BPS Sebut Standar Hidup Layak di Indonesia Rp 1,02 Juta per Bulan pada 2024

Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan standar hidup layak di Indonesia, yang direpresentasikan dengan pengeluaran riil per kapita per tahun.

img_title
VIVA.co.id
20 November 2024