Puncak Arus Balik Kedua Lebaran, 166 Ribu Penumpang Padati Bandara Soetta Hari Ini

Ilustrasi arus mudik dan balik di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang.
Sumber :
  • VIVA/Sherly

VIVA Nasional – PT Angkasa Pura II mencatat hari ini merupakan pergerakan penumpang tertinggi pada arus balik lebaran 2023 gelombang kedua. Terdata, sebanyak 166.317 penumpang akan melintasi Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, baik kedatangan maupun keberangkatan, Minggu, 30 April 2023.

Kasus Judi Online Libatkan Pegawai Komdigi, Polisi Amankan Uang Total Rp3,1 Miliar

Berdasarkan data yang diperoleh, terinci pergerakan penumpang untuk hari ini didominasi pada kedatangan sebanyak 94.852 penumpang, dan keberangkatan sebanyak 71.465 penumpang.

Data ini pun naik cukup signifikan dari tanggal puncak arus balik gelombang pertama, yakni 25 April 2023 dengan total 159.056 penumpang.

WN India Ditangkap Selundupkan 4 Satwa Endemik yang Dibeli Untuk Hadiah ke Keluarga

Senior Manager Of Branch Communication and Legal Bandara Soetta, Holik Muardi mengatakan, hari ini tercatat menjadi pergerakan arus balik lebaran tertinggi. Lantaran, aktivitas masyarakat akan kembali normal secara menyeluruh usai libur lebaran 2023.

"Pada angkutan lebaran 2023, hari ini 30 Mei 2023, menjadi puncak tertinggi pergerakan penumpang dengan total 166.317 orang," katanya.

Jenazah Pilot dan FO Pesawat SAM Air Tiba di Bandara Soetta

Ratusan ribu penumpang itu tersebar di tiga terminal Bandara Soetta, dengan rincian Terminal 1 sebanyak 30.302 orang, Terminal 2 sebanyak 67.380 orang, dan Terminal 3 sebanyak 68.635 orang, yang secara keseluruhan didominasi oleh perjalanan domestik.

"Dominasi tetap perjalanan domestik dari beberapa daerah yang menjadi top destinasi, seperti Makassar, Padang dan Bali," ujarnya.

Selain pergerakan penumpang, peningkatan juga terjadi pada pergerakan pesawat, terdata untuk hari ini, 30 April 2023 puncak arus balik mudik lebaran 2023 gelombang kedua, sebanyak 1.091 penerbangan dengan rincian kedatangan 547 penerbangan dan keberangkatan sebanyak 544 penerbangan.

Demi melancarkan layanan arus balik mudik dalam angkutan lebaran 2023 ini, sebanyak 6.500 petugas yang disiagakan pengelola dengan fokus di transportasi darat hingga conveyor belt atau pengambilan bagasi.

[dok. Humas Kementerian PU]

Jelang Natal dan Tahun Baru 2025, Menteri Dody Bakal Fungsionalkan Ruas Tol Klaten-Prambanan

Menteri Pekerjaan Umum, Dody Hanggodo memastikan, segmen Klaten-Prambanan di ruas tol Solo-Yogyakarta akan difungsionalkan dalam rangka libur Natal 2024, tahun baru 2025.

img_title
VIVA.co.id
16 November 2024