Strategi Kino Indonesia Bikin Brand UMKM Lokal Naik Kelas

Ilustrasi Bisnis UMKM.
Sumber :
  • Dok. Istimewa

VIVA Bisnis – Program akselerator dari Kino Indonesia untuk brand direct-to-consumer (D2C), Kinovation, memilih 10 peserta brand UMKM terbaik yang akan mengikuti program bootcamp intensif. Mereka akan digembleng oleh para mentor dan pelaku industri yang akan membahas berbagai topik, guna menggenjot bisnisnya.

Sidharta Oetama, Chief Executive Officer Kino Indonesia, mengatakan bahwa topik yang diberikan antara lain   kepemimpinan, strategi marketing, distribusi hingga strategi fundraising. Hal itu untuk menjawab tantangan para brand agar dapat menyesuaikan bisnis dengan cepat sesuai perilaku konsumen yang dinamis.

“Tidak hanya memiliki kualitas produk yang baik, brand terpilih mampu memperlihatkan konsistensi dalam transaksi yang menunjukkan potensi skalabilitas serta perencanaan jangka panjang yang cocok untuk market lokal,” ujar Sidharta dikutip dari keterangan resminya, Senin, 13 Maret 2023.

Ilustrasi UMKM.

Photo :
  • VIVA/Muhamad Solihin

Selama menjalani program, peserta akan mendapatkan sesi mentoring 1-on-1 dengan pemain industri, kunjungan kantor, serta workshop, yang akan membuka berbagai kesempatan kolaborasi bisnis antara peserta dengan para ahli industri dari berbagai sektor termasuk e-Commerce, ritel, serta media digital.

“Beberapa brand yang terpilih ini memiliki nilai ESG (Environment, Social, and Governance) yang mempromosikan aspek keberlanjutan bisnis, mulai dari pengumpulan bahan baku, produksi, hingga promosi, hal ini sangat penting untuk mendorong tanggung jawab lingkungan dan sosial, serta keberlanjutan bisnis jangka panjang,” lanjut Sidharta.

Brand terpilih dalam program Kinovation tersebut adalah:

1. Acaii Tea: Brand ini fokus menyediakan minuman sehat yang menggunakan bahan-bahan natural.

2. Cahaya Naturals: Brand ini fokus menyediakan functional care berbahan alami untuk kulit kering dan sensitif.

3. Dendeng Kukuruyuk: Brand ini fokus menyediakan dendeng panggang ala Singapura yang halal menggunakan daging ayam.

4. Goli Birdnest: Brand ini fokus menyediakan minuman sarang burung yang premium, tanpa bahan pengawet yang lebih terjangkau.

5. Lean Lab: Brand ini fokus menyediakan selai kacang berbentuk bubuk pertama di Indonesia.

6. Mad for Makeup: Brand ini fokus menyediakan produk kecantikan yang aman untuk kulit berjerawat.

7. Oh Ma Grain!: Brand ini fokus menyediakan rice crackers yang tidak dipanggang dan tidak digoreng sehingga menjadi pilihan snack yang lebih sehat.

8. Pede: Brand ini fokus menyediakan perawatan kulit yang praktikal dan genderless.

Jangan Tunggu Terlambat! Ini Alasan Mengapa Legalitas Bisnis Penting untuk Keberlanjutan Usaha Anda

9. Ruhee Diary: Brand ini fokus menyediakan solusi kecantikan berupa produk perawatan area mata.

10. Tisoo: Brand ini fokus menyediakan tisu menggunakan bambu yang diproduksi secara ramah lingkungan. 

Dari Kota Pariaman, 140 Ton Komoditas Pinang Diekspor ke India
Ustadz Nouman Ali Khan

Berikut Rahasia Sukses PT Paragon: Bisnis Berkah dengan Nilai-Nilai Islam

Ustadz Nouman Ali Khan, ke pabrik Paragon pada November 2024 menjadi sorotan penting.Ia menyaksikan langsung bagaimana Paragon memadukan teknologi modern dengan prinsip..

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024