Luhut dan Pejabat Kemenko Marves Bakal Gunakan Kendaraan Listrik untuk Dinas

Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan.
Sumber :
  • Dok. Kemenko Marves

VIVA Bisnis – Seluruh jajaran pejabat di lingkungan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) secara resmi akan menggunakan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) sebagai kendaraan dinasnya.

Raffi Ahmad Klarifikasi Insiden Mobil Dinas RI 36, Mahfud MD: Pejabat Nggak Jujur, Kampungan!

Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, nantinya penggunaan KBLBB akan dilakukan secara bertahap, dan akan digunakan oleh Menteri, Sekretaris Kementerian Koordinator (Sesmenko), dan Deputi di masing-masing unit kerja Kemenko Marves.

"Ini merupakan langkah nyata bahwa pemerintah sangat serius mendorong adopsi kendaraan listrik di Indonesia," kata Luhut, Kamis, 2 Maret 2023.

Bertemu Sri Mulyani Bahas Coretax, Luhut: Saya Yakin Sistem Ini Akan Berjalan Baik

Luhut Binsar Pandjaitan.

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Dia mengatakan, saat ini pemerintah telah menargetkan pengurangan 41 persen jejak karbon pada tahun 2030, dan target zero emission pada tahun 2060. Target ini tentunya juga memerlukan dukungan dari berbagai pihak dalam pencapaiannya.

Terungkap Pemilik Mobil Berplat Nomor RI 36 yang Viral Gegara Berselisih dengan Taksi Eksekutif

Apalagi, sektor transportasi di Indonesia menyumbang sebesar 47 persen dari polusi udara. Bahkan kontribusi polusinya meningkat hingga 70 persen untuk wilayah perkotaan.

Di sisi lain, lanjut Luhut, tingginya konsumsi BBM di sektor transportasi, juga menjadi kendala pemerintah dalam mengalokasikan subsidi.

"Niat, tekad, dan komitmen yang kuat dari seluruh stakeholder dibutuhkan, baik dari pemerintah maupun dari seluruh lapisan masyarakat, agar penggunaan KBLBB dapat segera di optimalkan," ujar Luhut.

Dia juga menyampaikan, dalam dua tahun terakhir telah terjadi peningkatan investasi dan produksi KBLBB yang cukup signifikan, baik roda dua, roda empat, atau lebih, beserta industri penunjang lainnya.

"nvestasi dan produksi ini tentunya harus dibarengi dengan aspek peningkatan penggunaan KBLBB itu sendiri, yang akan mendorong tumbuh dan berkembangnya ekosistem serta industri KBLBB yang tangguh di dalam negeri," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya