Jumlah Kunjungan Wisman Naik Tinggi di Desember, BPS Ungkap Pemicunya

Wisatawan Mancanegara
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA Bisnis – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah kunjungan Wisatawan Mancanegara (Wisman) sepanjang 2022 sebesar 5,47 juta kunjungan atau melampaui target yang ditetapkan Pemerintah sebesar 3,6 juta kunjungan. Pada Desember 2022 juga jumlah wisman meningkat, akibat Natal dan Tahun baru (Nataru). 

BPS Sebut Standar Hidup Layak di Indonesia Rp 1,02 Juta per Bulan pada 2024

Kepala BPS Margo Yuwono mengatakan, kunjungan Wisman pada Desember 2022 itu tercatat sebanyak 767,2 ribu kunjungan dengan pintu masuk melalui pintu utama dan 127,9 ribu kunjungan masuk melalui pintu masuk perbatasan. 

"Sehingga kalau dijumlahkan kunjungan wisman ke Indonesia pada bulan Desember tahun 2022 itu sebanyak 895,1 ribu kunjungan. Itu kalau dihitung naik sebesar 36,19 persen kalau dibandingkan dengan bulan sebelumnya," kata Margo dalam telekonferensi Rabu, 1 Februari 2023. 

Persib Store Hadir di Lembang, Sasar Wisatawan

Wisatawan Mancanegara. (ilustrasi)

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Margo mengatakan, jika secara tahunan jumlah wisman yang datang ke Indonesia pada Desember 2022 naik 447,08 persen.

PPN Naik Jadi 12 Persen Bisa Bikin Kemiskinan Makin Parah hingga Wisman Ogah ke Indonesia

"Karena Desember yang lalu itu ada libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) dan berbagai event di Bali dan juga di tempat lain yang. Ini mendorong kenaikan wisman di bulan Desember ini cukup tinggi, baik secara bulanan maupun tahunan," ujarnya. 

Margo menjelaskan, untuk jumlah kunjungan wisman terbesar ada pada tiga negara, yaitu Singapura, Malaysia, dan Australia. Tercatat pada Desember 2022, wisman yang berasal dari Singapura sebanyak 180,4 ribu kunjungan atau share terhadap total kunjungan di bulan Desember sebesar 20,2 persen, naik sebesar 81,52 persen dibanding November 2022. 

"Posisi kedua berasal dari kebangsaan Malaysia yang mencapai 161 ribu kunjungan atau kontbusinya terhadap total kunjungan sebesar 18 persen dam  itu juga naik 61,98 persen kalau dibandingkan bulan sebelumnya 2022," ujarnya. 

Sedangkan posisi ketiga, wisman Australia mencapai 102,2 ribu kunjungan dan kontribusi terhadap total kunjungan di bulan Desember mencapai 11,4 persen, atau naik 28,82 persen dibandingkan November 2022.

Wisatawan Pantai Anyer Ngeluh Parkir 20 Menit Dipatok Rp 75 Ribu

Wisatawan Pantai Anyer Ngeluh Parkir 20 Menit Dipatok Tarif Rp75 Ribu

Seorang Wisatawan Pantai Anyer Kabupaten Serang, Banten membagikan pengalaman kurang menyenangkan melalui media sosial, ia diharuskan membayar parkir 20 menit Rp75 ribu.

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024