KAI Diskon Tiket Kereta Api Mulai Rp 100 Ribu di Imlek 2023, Catat Rutenya

Penumpang KAI
Sumber :
  • KAI

VIVA Bisnis – PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI, menghadirkan promo tiket Kereta Api (KA) 'New Year Deals' pada momen tahun baru dan Imlek 2023.

Kepala Humas KAI Daop 1 Jakarta, Eva Chairunisa menjelaskan, secara total KAI menyediakan 18.576 tiket, melalui operasional 38 KA dengan berbagai relasi. Dimana dari 38 KA tersebut, sebanyak 27 KA diantaranya keberangkatan dari area Daop 1 Jakarta, yakni Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Gambir. 

"Tarif promo diberikan mulai dari harga Rp 100.000 untuk kelas ekonomi, Rp 150.000 untuk kelas bisnis, dan Rp 200.000 untuk kelas Eksekutif," kata Eva dalam keterangannya, Kamis, 19 Januari 2023.

Kahumas PT KAI Daop 1, Eva Chairunisa

Photo :
  • VIVA/Zahrul Darmawan

Promo 'New Year Deals' berlaku untuk pembelian dari aplikasi KAI Access, mulai 20-31 Januari 2023 untuk keberangkatan 21 Januari sampai 7 Februari 2023.

"Masyarakat dapat segera melakukan pengecekan ketersediaan tiket promo tersebut melalui KAI Access, karena kuota yang disediakan terbatas," ujarnya.

Melalui KAI Access, Eva memastikan bahwa harga tiket akan langsung mencantumkan tarif promo, sehingga masyarakat dapat memilih dan langsung melakukan transaksi selama persediaan masih ada.

Berikut daftar 27 Kereta Api yang berangkat dari area wilayah Daop 1 Jakarta pada program tiket promo, untuk berbagai rute:

KPK Usut Pejabat BPK yang Diduga Terima Aliran Uang Korupsi Proyek Jalur Kereta

1. Argo Bromo Anggrek (Gambir - Surabaya Pasar Turi pp)
2. Argo Dwipangga (Gambir - Solo Balapan pp)
3. Argo Lawu (Gambir - Solo Balapan pp)
4. Argo Muria (Gambir - Semarang Tawang pp)
5. Argo Sindoro (Gambir - Semarang Tawang pp)
6. Bangunkarta (Pasar Senen - Jombang pp)
7. Bima (Gambir - Surabaya Gubeng pp)
8. Brantas (Pasar Senen - Blitar pp)
9. Brawijaya (Gambir - Malang pp)
10. Dharmawangsa (Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi pp)
11. Fajar Utama Solo (Pasar Senen - Solo Balapan)
12. Fajar Utama Yk (Pasar Senen - Yogyakarta pp)
13. Gajayana (Gambir - Malang pp)
14. Gaya Baru Malam Selatan (Pasar Senen - Surabaya Gubeng pp)
15. Gumarang (Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi pp)
16. Jayabaya (Pasar Senen - Malang pp)
17. Jayakarta (Pasar Senen - Surabaya Gubeng pp)
18. Kertajaya (Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi pp)
19. Kutojaya Utara (Jakarta Kota - Kutoarjo pp)
20. Mataram (Pasar Senen - Solo Balapan pp)
21. Matarmaja (Pasar Senen - Malang pp)
22. Progo (Pasar Senen - Lempuyangan pp)
23. Purwojaya (Gambir - Cilacap pp)
24. Sembrani (Gambir - Surabaya Pasar Turi pp)
25. Senja Utama Solo (Pasar Senen - Solo Balapan pp)
26. Senja Utama Yk (Pasar Senen - Yogyakarta pp)
27. Singasari (Pasar Senen - Blitar pp).

Informasi lebih lanjut terkait promo New Year Deals, masyarakat dapat menghubungi Customer Service KAI di Stasiun atau Contact Center KAI melalui telepon di 121, WhatsApp 08111-2111-121 hingga email cs@kai. id.

BTN Luncurkan Kartu Debit BTN Prospera, Kasih Layanan Keuangan Sesuai Gaya Hidup Nasabah
Konferensi Pers Visit Store Klingking Fun Pesta Diskon Anti Golput

Kurangi Angka Golput di Pilkada 2024, Klingking Fun Pesta Diskon Hadir Serentak di Indonesia

Program Klingking Fun Pesta Diskon Anti Golput kambali hadir serentak di seluruh Indonesia untuk memeriahkan program Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

img_title
VIVA.co.id
27 November 2024