Nikahan Kaesang dan Erina Bawa Berkah, Pengusaha Hotel DIY-Solo Raup Cuan Besar
- VIVA/Cahyo Edi
VIVA Bisnis – Rangkaian acara pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono telah rampung digelar baik yang di Yogyakarta maupun Solo. Untuk di Yogyakarta, rangkaian acara berlangsung sejak 8 hingga 10 Desember 2022.
Rangkaian acara pernikahan Kaesang dan Erina ini membawa dampak positif pada pengusaha hotel. Selama rangkaian acara itu, hotel-hotel di Yogyakarta kebanjiran tamu.
Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) DIY Deddy Pranowo mengatakan untuk hotel bintang tiga ke atas, ramai diisi oleh tamu pernikahan Kaesang dan Erina. Sementara hotel bintang 3 ke bawah diisi oleh wisatawan.
Baca juga:Â Peran Kopi Dalam Sejarah Minangkabau
Deddy menuturkan tingkat okupansi hotel mencapai hampir 100 persen. Bahkan hingga tanggal 12 Desember atau usai acara pernikahan okupansi masih tinggi.
"Kemarin hotel wilayah timur dan utara DIY hampir 100 persen okupansinya. Sekitar 90,8 persen. Bahkan tamu yang mau hadir di Solo juga banyak yang menginap di Yogyakarta karena di sana penuh," kata Deddy saat dihubungi, Senin 12 Desember 2022.
"Sampai tanggal 12 Desember juga masih penuh. Karena jagongan besan (kondangan Kaesang dan Erina di Solo). Kemudian habis acara di sana balik ke Yogyakarta. Bermalam lalu pulang," sambung Deddy.
Deddy menuturkan acara pernikahan Kaesang dan Erina ini membawa berkah bagi pengusaha hotel di DIY. Deddy pun mengucapkan terima kasih kepada Kaesang dan Erina karena menggelar pernikahan di Yogyakarta dan Solo.
"Banyak membawa berkah (pernikahan Kaesang dan Erina). Full senyum. Terima kasih untuk mas Kaesang dan mbak Erina," ungkap Deddy.