Jadi Pembicara B20, Elon Musk Pakai Batik dari Daerah Produsen Nikel

Elon Musk dan Anindya Bakrie di B20 Bali.
Sumber :
  • istimewa

VIVA Bisnis – CEO Tesla Elon Musk hadir secara virtual pada forum bisnis internasional B20 di KTT G20 Bali, 2022. Menariknya Elon terlihat mengenakan pakaian batik Indonesia asal, Sulawesi Tengah.

Hal itu disampaikan oleh Ketua Dewan Pertimbangan Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia Anindya Bakrie. Anin mengatakan bahwa batik tersebut dikirim jauh dari Indonesia hanya untuk Elon.

"Terima kasih telah mengenakannya (batik) saya mengirimnya 15.000 kilometer," kata Anin pada B20 Summit Indonesia 2022, Senin 14 November 2022.

Baca juga: Anak Petani yang Digugurkan Jadi Polwan oleh Keponakan AKBP Akhirnya Lulus, Begini Kisahnya

CEO and President Director Bakrie & Brothers itu mengungkapkan, batik yang dikenakan Elon itu berasal dari tempat yang banyak menghasilkan nikel.

"Batik yang Anda miliki adalah batik dari Sulawesi Tengah, dari desa kecil. Ini adalah tempat di mana banyak Nikel di sana, jadi Anda mungkin ingin berkunjung ke sana dan mereka (Sulawesi Tengah) memiliki ambisi untuk membuat taman industri net zero dengan energi bersih," ujar Anin.

"Makanya batik bomba ini istimewa. Saya harap Anda menyukainya," lanjutnya.

Rumah Elon Musk mati lampu saat video conference di acara B20.

Photo :
  • VIVA/Natania Longdong.
Anindya Bakrie: Boosting Indonesia’s Economy Starts with Regions

Sebelumnya diberitakan, Elon Musk dikonfirmasi batal datang ke Bali untuk menghadiri acara B20 Summit yang merupakan acara rangkaian dari puncak Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20. Seharusnya, Elon dijadwalkan akan menjadi pembicara secara langsung pada agenda tersebut.

Menurut Ketua Komite Tetap Energi Baru dan Terbarukan KADIN Indonesia Muhammad Yusrizki, Elon membatalkan kunjungannya tersebut karena sedang mengurus Twitter.

Bos Oxford United Anindya Bakrie Bangga Marselino Ferdinan jadi Pahlawan Timnas Indonesia

"Ya, batal," katanya saat dikonfirmasi, pada Minggu, 13 November 2022.

Marselino Ferdinan Jadi Bintang Timnas Indonesia, Anindya Bakrie: Tak Salah Main di Oxford United
Menteri Investasi Rosan Roeslani (tengah), Ketum Kadin Anindya Bakrie (Kiri)

Menteri Rosan Pastikan Gerak Cepat Realisasikan Komitmen Investasi US$8,5 Miliar dari 10 Perusahaan Inggris

Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Rosan Roeslani menyatakan akan segera memfasilitasi minat-minat yang telah disampaikan.

img_title
VIVA.co.id
23 November 2024