Beli Pertalite Pakai QR Code Berlaku Setelah Harga BBM Naik?

MyPertamina.
Sumber :
  • VIVA.

VIVA Bisnis – Pemerintah bakal segera mengumumkan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) subsidi, jenis Pertalite dan Solar subsidi, dalam waktu dekat ini. Seiring hal tersebut, wacana agar BBM bersubsidi nantinya harus benar-benar tepat sasaran, kembali mengemuka di masyarakat.

Pertamina sendiri telah berupaya agar BBM bersubsidi bisa dinikmati oleh masyarakat yang berhak. Salah satunya yakni melalui penggunaan QR Code dari aplikasi MyPertamina, yang akan menjadi syarat bagi pembelian Pertalite ke depannya.

Namun, kapan kiranya syarat penggunaan QR Code MyPertamina untuk membeli BBM bersubsidi bakal mulai diimplementasikan?

Baca juga: Besok Hari Terakhir Beli Pertalite Secara Bebas? Ini Kata Pertamina

Saat dikonfirmasi, Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting mengaku, sampai saat ini pihaknya belum memutuskan kapan akan memberlakukan ketentuan penggunaan QR Code bagi para pembeli Pertalite tersebut.

"Kita belum putuskan kapan waktu untuk implementasi QR Code," kata Irto saat dihubungi VIVA Bisnis, Rabu 31 Agustus 2022.

Dia menegaskan, sampai saat ini Pertamina masih akan terus fokus mendorong agar masyarakat pengguna BBM bersubsidi, mendaftarkan kendaraannya ke aplikasi MyPertamina.

Nozzle BBM Pertalite dan Pertamax di SPBU Abdul Muis.

Photo :
  • ANTARA PHOTO/M Agung Rajasa/ss/aww.
Daftar Konsumsi BBM Semua Motor Honda di Indonesia

"Sekarang kita masih fokus ke proses pendaftaran dan sosialisasi. Untuk jumlah pendaftarnya, sampai saat ini sudah tembus saru juta kendaraan yang didaftarkan," ujar Irto.

Saat ditanya seberapa besar kiranya nominal kenaikan harga Pertalite dan Solar subsidi, Irto mengaku belum mendapatkan informasi mengenai hal tersebut. Pertamina menurutnya hanya menunggu penugasan, dari pemerintah sebagai pihak regulator.

Dampak Viral Pertalite Tercampur Air, Penyaluran BBM ke SPBU Ini Langsung Disetop

"Wah, saya malah belum ada info soal itu (berapa nominal kenaikan harga Pertalite). Prinsipnya, kami sebagai operator akan melaksanakan apa yang ditugaskan oleh regulator," ujarnya.

Viral BBM Jenis Pertalite di SPBU Pertamina Ini Tercampur Zat Lain, Bikin Kendaraan Auto Mogok!
SPBU Pertamina, ilustrasi harga BBM

Blending BBM Dipandang Legal, Penegakan Hukum Dinilai Salah Sasaran

Wakil Bendahara Umum Bidang Perindustrian Badko HMI Jawa Timur itu menyatakan blending BBM sudah diatur dalam UU No. 22 Tahun 2001 tentang Migas dan peraturan turunannya

img_title
VIVA.co.id
22 April 2025