Sentimen Pasar Positif, Rupiah Bakal Perkasa Hari Ini

Rupiah Menguat
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga

VIVA – Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS di pasar spot menguat pada perdagangan Kamis pagi 17 Maret 2022, pukul 09.20 WIB. Rupiah menguat sebesar 0,21 persen ke posisi Rp14.290 per dolar AS dibandingkan penutupan sebelumnya senilai Rp14.311 per dolar AS.

Apa Itu Redenominasi? Ini Tujuan dan Dampaknya pada Nilai Mata Uang Nasional

Berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) terakhir atau kemarin sore, mematok rupiah di angka Rp14.311 per dolar AS.

Analis Pasar Uang, Ariston Tjendra memperkirakan, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS akan menguat hari ini. Dikarenakan sentimen pasar terlihat positif terhadap aset berisiko pagi ini.

Rupiah Melemah Dipicu Kekhawatiran Perang di Ukraina dan Timur Tengah

Baca juga: Orang Mampu Banyak Pakai Pertamax, Subsidi Harga BBM Tak Tepat Sasaran

“Sentimen positif ini di didukung oleh hasil rapat Bank sentral AS yang sesuai dengan ekspektasi. Apa yang diumumkan the Fed sudah diantisipasi pasar sebelumnya," ujar Ariston kepada VIVA, Kamis 17 Maret 2022.

Bank Indonesia Catat Uang Beredar di Oktober 2024 Capai Rp 9.078,6 Triliun

Ariston melanjutkan, Bank Sentral AS menaikan suku bunga acuan menjadi 25 bp, dan kemungkinan akan terus menaikan suku bunga di 6 sisa rapat the Fed tahun ini. 

Dengan demikian, meskipun Bank Sentral AS mengumumkan pengetatan moneter, dolar AS tidak serta merta menguat karena hasil tersebut sudah sesuai dengan ekspektasi dan telah diantisipasi pasar sebelumnya.

“Selain itu sentimen positif juga datang dari perundingan Rusia dan Ukraina yang masih berlangsung sehingga ini masih menjaga harapan pasar bahwa perang bisa berakhir segera,” jelasnya.

Rupiah Menguat

Photo :
  • ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

Sementara itu dari dalam negeri, Ariston menuturkan surplus neraca perdagangan Indonesia yang lebih tinggi dari ekspektasi pasar dan situasi PPKM yang dilonggarkan juga bisa membantu penguatan rupiah.

Adapun potensi penguatan rupiah terhadap dolar AS berada pada kisaran Rp14.280. dengan potensi resisten di kisaran Rp14.320.

Pekerja menunjukkan uang Rupiah dan Dolar Amerika Serikat di sebuah tempat penukaran uang di Jakarta

Rupiah Melemah Lagi ke Level Rp 15.932 per dolar AS

Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS di pasar spot melemah pada perdagangan Selasa, 26 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024