Unggah Uji Terbang Pesawat Blackstone, Bamsoet Dijuluki Crazy Rich MPR

Bambang Soesatyo
Sumber :

VIVA – Ketua MPR Bambang Soesatyo mengunggah dokumentasi uji kelayakan terbang atau test fligt pesawat Blackstone. Warganet dibuat penasaran dengan unggahannya tersebut. 

Dalam keterangan yang diunggah, Bamsoet akrabnya disapa hanya memberikan keterangan singkat. Politisi senior Partai Golkar itu mengucapkan selamat datang kepada maskapai Black Stone Airlines di Indonesia.

"Uji Kelayakan Terbang (Test Flight). Alhamdulillah berjalan lancar ~ Welcome Black Stone Airline," ujar Bamsoet dengan membubuhkan emoji bendera Indonesia dikutip VIVA dari akun Instagramnya @bambang.soesatyo, Selasa 15 Maret 2022.

Sontak, warganet memberikan beragam respons yang mayoritas berisi pujian. Mulai dari pujian yang mengaitkan dengan pemuda pancasila (PP) hingga ada yang menyebut Bamsoet adalah Crazy Rich MPR. 

"Crazy Rich MPR," tulis @lenyastriani. 

"Keren panglima PP," tambah @Zeinssaputra. 

"The real crazy rich, bukan rich karena crazy ya om, salut dan selamat mengangkasa BSA," tulis @lukmannauli21.

Tak sedikit pula warganet yang mengaitkan maskapai Black Stone dengan singkatan nama Bamsoet yakni BS.

"Saya kira BS (Bambang Soesatyo) pak," tulis Warganet. 

Crazy Rich PIK Helena Lim Jalani Sidang Vonis Kasus Korupsi Timah Siang Ini

"BS (Bambang Soesatyo) Airlines kah pak?," tambah @abanluqman99.

"BS Airline sang macan udara," @igunwicaksono menimpali.

Crazy Rich Surabaya Budi Said Divonis 15 Tahun Penjara soal Korupsi Emas Antam

Belum diketahui secara pasti apa peran Bamsoet di maskapai tersebut. Informasi terakhir yang dihimpun, sebelumnya Bamsoet juga pernah melepas penerbangan kargo perdana, Black Stone Cargo Airlines dan Asia Cargo Airline pada 21 Desember 2021 lalu. 

Saat melepas Black Stone Cargo Airlines itu, Bamsoet sebagai Ketua MPR menyatakan mendukung kinerja maskapai Black Stone Cargo dengan Asia Cargo. Hingga berita ini ditayangkan belum diperoleh konfirmasi resmi dari Bamsoet terkait perannya di maskapai tersebut, termasuk apakah Black Stone akan segera melayani penerbangan penumpang di Indonesia.

Bertemu Liga Muslim, Ketua MPR Sebut Prabowo Gembira Museum Rasulullah Dibangun di Indonesia
Ilustrasi aksi bullying atau penganiayaan, kekerasan anak

Pengusaha Jam Tangan Mewah Diduga Menjadi Korban Penganiayaan oleh Anak Crazy Rich di Alam Sutera

Kasus dugaan penganiayaan oleh KD terhadap Charles Wihardjo kini ditangani polisi, dengan tuntutan Pasal 351 KUHP dan seruan keadilan tanpa perlakuan khusus.

img_title
VIVA.co.id
1 Maret 2025