Laba Himbara Naik 78,06%, Erick Thohir Sebut Hasil Transformasi Bisnis

Menteri BUMN Erick Thohir.
Sumber :
  • Istimewa.

VIVA – Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) mencatatkan laba hingga Rp72,05 triliun hingga Desember 2021. Hal itu ditegaskan salah satunya merupakan hasil dari transformasi bisnis yang dilakukan Menteri BUMN Erick Thohir.

Ketum PSSI Erick Thohir Bikin 94 Persen Publik Happy, Ternyata Ini Penyebabnya

Diketahui Himbara terdiri dari PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk/BRI, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk/Mandiri, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk)/BNI, dan PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk/BTN.

“Himbara secara total mampu meraup laba sebesar Rp72,05 triliun pada akhir Desember 2021. Hal ini tak lepas dari transformasi yang tengah dilakukan oleh Kementerian BUMN,” ujar Erick Thohir dikutip dari keterangannya, Senin, 21 Februari 2022.

Maruar Sirait Puji Kinerja Erick Thohir di PSSI, ke Depan Bukan Tidak Mungkin...

Lebih lanjut, Erick Thohir menegaskan,  keberhasilan Himbara di sepanjang tahun 2021 itu tentu menggembirakan banyak pihak. Mengingat, capaian tersebut berhasil membuat laba Himbara melesat hingga 78,06 persen dari perolehan laba di tahun sebelumnya.

"Pencapaian ini tercatat melesat 78,06 persen dari perolehan laba tahun 2020 sebesar Rp40.34 triliun,” jelas Erick.

Daya Beli Masyarakat Turun? Begini Cara Agar Bisnis Tetap Bertahan dan Berkembang!

Erick Thohir menjabarkan, terkait laba yang berhasil dicetak di masing-masing perusahaan perbankan tersebut di sepanjang tahun 2021. Di mana BRI mencetak laba sebesar Rp30,76 triliun, Mandiri Rp28,03 triliun, BNI Rp10,89 triliun dan BTN mampu mencetak laba senilai Rp2,37 triliun.

Gedung Kementerian BUMN. Foto ilustrasi.

Photo :
  • vivanews/Andry Daud

Dia pun menegaskan, sejak memegang kendali di BUMN pada Oktober 2019 silam, gebrakan dan terobosan terus dilakukan untuk memperbaiki proses bisnis yang dilakukan. Proses jerih payahnya pun mulai terlihat, di mana Kementerian BUMN terus meraih sejumlah capaian positif, khususnya dari sisi keuangan.

Meski masih dibayang-bayangi pandemi COVID-19, Erick Thohir memastikan akan terus membuat kinerja BUMN adaptif, serta mampu bersaing secara global. Pandemi ditegaskan bisa dijadikan sebagai peluang untuk melakukan transformasi bisnis.

“Meski kita semua terus berjuang menghadapi disrupsi akibat pandemi, kinerja positif Himbara nyatanya tetap bisa ditingkatkan. Kinerja keuangan, operasional, dan tanggung jawab sosial yang dilakukan dapat meningkat dengan pesat,” tutup Erick.

Pemain Timnas Indonesia

Pengamat: Kepuasan ke Erick Thohir Tinggi karena Prestasi Timnas Indonesia dan Terobosannya

Kinerja Erick Thohir dalam memimpin PSSI selama dua tahun ini mendapatkan tingkat kepuasan yang tinggi dalam hasil survei. Dari hasil survei Indikator yang dilakukan pada

img_title
VIVA.co.id
5 November 2024