Upah Petani Naik Januari 2022, Buruh Bangunan Turun

Buruh tani memanen bawang merah di Desa Tondowulan, Kecamatan Plandaan, Jombang, Jawa Timur
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Syaiful Arif

VIVA – Upah nominal buruh tani pada Januari 2022 meningkat atau naik. Adapun hal tersebut berdasarkan laporan yang diberikan oleh Badan Pusat Statistik (BPS). Nominal upah buruh tani naik sebesar 0,72 persen dibandingkan bulan sebelumnya.

Ketua OJK Minta Penghapusan Utang Macet Petani hingga Nelayan Segera Dijalankan

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS, Setianto mengatakan, untuk upah buruh tani tertinggi ada pada provinsi Kalimantan Utara, dan terendah Daerah Istimewa Yogyakarta.

“Secara nominal ini yang tertinggi terjadi di provinsi Kalimantan Utara yaitu sebesar Rp74.531. Sedangkan yang terendah berada di Provinsi DIY Yogyakarta, yaitu sebesar Rp32.219,” ucap Setianto melalui telekonferensi pada, Selasa, 15 Februari 2022.

Pendapatan Brigade Swasembada Pangan Bisa Lebih dari Rp 10 Juta Per Bulan, Begini Perhitungannya

Ia melanjutkan, bila dilihat secara riil upah buruh tani di Indonesia masih mengalami peningkatan sebesar 0,28 persen.

Pekerja bangunan konstruksi (ilustrasi BUMN konstruksi/karya).

Photo :
  • ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A.
Wahono-Nurul Mau Majukan Sektor Pertanian Bojonegoro, Begini Caranya

Sementara itu, untuk perkembangan upah buruh bangunan secara nominal di Januari 2022 juga mengalami kenaikan sebesar 0,38 persen.

“Karena memang pada Januari 2022 ini, mengalami inflasi sebesar 0,56 persen. Seperti yang dirilis BPS pada awal Februari yang lalu,” imbuhnya.

Sehingga, secara riil upah buruh bangunan di bulan Januari 2022, mengalami penurunan sebesar 0,18 persen.

Menteri Perindustrian RI 2014-2016 Saleh Husin menjalani Sidang Terbuka

Kadin Tegaskan Kebijakan Pengupahan Harus Berorientasi pada Pertumbuhan Ekonomi

Wakil Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Bidang Perindustrian Saleh Husin menghimbau semua pihak untuk fokus berorientasi pada pertumbuhan ekonomi.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024