Bangkitkan Ekonomi, Sandiaga Ingin Banyak Event Sport Tourism di Bali

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno
Sumber :
  • VIVA / Wafa

VIVA – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno, berharap lebih banyak event-event berbasis olahraga atau sport tourism yang diselenggarakan di Bali.

Romahurmuziy: Ada Empat Calon Ketua Umum PPP, Salah Satunya Mantan KSAD

Dia mengatakan event berperan agar perekonomian masyarakat dapat menggeliat kembali dan membuka penciptaan lapangan kerja seluas-luasnya.

“Hari ini kita baru saja berpartisipasi dalam kebangkitan pariwisata dan ekonomi Bali. Dan kami juga berkontribusi pada kegiatan charity cup Piala Gubernur dan melihat antusiasme dari para pelaku parekraf, yang ternyata 70 persen datang dari luar Bali,” kata Sandiaga dalam keterangan tertulisnya, Minggu, 16 Januari 2022.

Lepas Kangen, Sandiaga Uno Sowan ke Jokowi di Solo

“Ini kita harapkan sebagai bagian dari keberpihakan kita agar semakin banyak event-event berbasis olahraga, sport tourism yang bukan hanya dihadirkan di Badung, tapi juga di Jembrana, karena kita sudah menggagas sirkuit yang nanti dengan menggunakan DAK kita. Kita akan membangun bersama-sama di Kabupaten Jembrana dan mudah-mudahan ini juga menjadi sinyal kebangkitan ekonomi,” kata Sandiaga menambahkan.

Pemerintah Provinsi Bali tengah mempersiapkan pengembangan sirkuit sprint rally dan speed rally yang akan dibangun di atas tanah seluas 150-200 hektare, yang dikelola Perusahaan Daerah Perkebunan Sangiang di Kabupaten Jembrana. 

Sandiaga Uno Bocorkan Momen Pengajian Jelang Pernikahan Rio Haryanto dan Athina Papdimitriou

Pasalnya, Bali memiliki perpaduan alam yang indah dan kekayaan budaya yang unik sehingga sangat potensial jika dikembangkan sport tourism.

Baca juga: Sandiaga Bidik Kue Wisata Halal yang Dinikmati Jepang hingga Korsel

Menteri Sosial RI Saifullah Yusuf saat di Jombang, Jawa Timur.

Disebut Salah Satu Calon Ketua Umum PPP, Begini Reaksi Gus Ipul

Menteri Sosial RI Saifullah Yusuf menanggapi dengan santai seiring dengan namanya yang masuk bursa calon Ketua Umum DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

img_title
VIVA.co.id
15 Desember 2024