Wamendag Jerry Pastikan Harga Kebutuhan Pokok Stabil Periode Nataru

Wamendag Jerry Sambuaga.
Sumber :
  • Nur Faishal/ VIVA.

VIVA – Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) RI Jerry Sambuaga memastikan bahwa kenaikan harga kebutuhan pokok di Kota Surabaya, Jawa Timur, tidak akan terjadi selama Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2021. Sebab, stok bahan pokok di Kota Pahlawan dan sekitarnya tersedia dan tidak akan terjadi kelangkaan.

Lonjakan Kendaraan Lebih Besar dari Nataru, Polri Siapkan Pengamanan Lebaran Idul Fitri 2025

"Menjelang natal dan tahun baru kita memastikan ketersedian stok memadai dan tentunya itu akan menjaga kestabilan harga di masyarakat. Saya pikir itu tidak hanya berlaku di Surabaya saja, tapi juga di seluruh daerah di Indonesia," kata Jerry usai meninjau Pasar Wonokromo, Surabaya, dikutip Rabu, 8 Desember 2021.

Berdasarkan amatannya, ketersediaan barang kebutuhan pokok di Surabaya cukup baik dan harganya pun terkendali. Ia juga menyampaikan kepada Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dan Kepala Dinas Perdagangan setempat bahwa kondisi seperti itu akan tetap terjaga setidaknya hingga dua bulan ke depan.

Menkopolkam Budi Gunawan Sebut Arus Balik Libur Nataru Pada 1-2 Januari 2025

"Pusatnya Natal dan tahun baru, kan, Desember sampai tahun depan, Insya Allah (bahan kebutuhan pokok) tersedia dengan baik. Harga sementara memang fluktuasi ada, tetapi tadi kita pastikan dan kita tanya ke pedagang langsung sempat baik, tapi turun lagi. Yang penting masih dalam taraf wajar dan tentunya ini kita meminta kepada pedagang kalau bisa memang dalam situasi menyambut Nataru semuanya kondusif," tambahnya.

Kebutuhan Pokok 2012

Photo :
  • VIVAnews/Nurcholis Anhari Lubis
Harga Asli Elpiji 3 Kg Rp 50.000 Per Tabung, Subsidi Pemerintah Capai Rp 80 Triliun

Sementara itu, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengamini pernyataan Wamendag. Kata dia, harga bahan pokok sudah terkendali dan stoknya aman. Jika harga naik turun, ia meminta dimaklumi karena harga yang fluktuatif.

"Alhamdullilah, support juga dari provinsi Pak Kadis dan dengan kementerian maka kita bisa mengendalikan harga, sekaligus stok yang ada di Kota Surabaya. Insya Allah sampai Natal dan tahun baru tidak ada kendala terkait barang yang ada di Kota Surabaya," kata Eri.

Menurutnya, jika nantinya ada kenaikan harga saat Natal, pihaknya akan langsung melakukan operasi pasar. "Makanya kita selalu koordinasi dengan Pak Wamen dari kementerian, terus juga dinas di provinsi," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perdagangan Jatim Drajad Irawan mengatakan, berdasarkan pantauan Sistem Informasi Ketersediaan dan Perkembangan Harga Bahan Pokok (Siskaperbako), dari 116 pasar, harga di Pasar Wonokromo stabil. 

"Ketersedian cukup, dengan harapan data yang ada sampai 1,5 bulan kita masih cukup ketersedian semua bahan pokok,” katanya.

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian usai sidak pasar di Tangerang

Datangi Pasar di Tangerang, Menteri Tito Paparkan Penyebab Harga Komoditas Naik Usai Nataru

Berdasarkan data dari Badan Pangan Nasional yang rilis tanggal 1 Januari 2025, terjadinya kenaikan pada inflasi terutama di sektor makanan minuman.

img_title
VIVA.co.id
3 Januari 2025