Jokowi Resmikan 2 Bendungan di Jawa Timur, Investasinya Triliunan

Presiden Jokowi resmikan dua bendungan di Jawa Timur.
Sumber :
  • VIVA/Eduward Ambarita/Tangkapan layar

VIVA – Presiden Joko Widodo meresmikan dua bendungan sekaligus di Provinsi Jawa Timur. Bendungan Gongseng berada di Bojonegoro dan Bendungan Tugu di Kabupaten Trenggalek.

Jokowi Bertemu Kiai Khos NU Jawa Tengah di Solo Jelang Pencoblosan Pilkada, Ada Apa

“Keduanya telah siap untuk dimanfaatkan dalam rangka ketahanan pangan kita,” kata Presiden saat memberikan sambutan, Selasa 30 November 2021. 

Bendungan tugu yang diresmikan Presiden Jokowi.

Photo :
  • VIVA/Eduward Ambarita/Tangkapan layar
Hasto Sebut Partai Coklat Masif Bergerak di Pilgub Sumut: Kami Khawatir dengan Pak Edy Rahmayadi

Presiden menyampaikan, Bendungan Tugu menelan biaya hingga Rp1,69 triliun dengan kapasitas tampung air sebesar 12 juta meter kubik. Dari bendungan itu disebut bisa dimanfaatkan untuk irigasi seluas 1.250 hektare dan bisa mengairi 6.200 hektare. Sementara itu, mengutip keterangan Kementerian PUPR, Bendungan Gongseng menelan investasi Rp578 miliar.

“Kita harapkan dengan tambahan dua bendungan ini aktivitas pertanian masyarakat akan semakin meningkat. Petani semakin produktif. lebih sering menanam dan panen,” kata Presiden.

Sekjen PDIP Hasto Sebut Prabowo Pekerja Keras, Jokowi Cawe-cawe

Jokowi pun berharap, pendapatan masyarakat setempat juga meningkat dengan adanya bendungan tersebut. 

“Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim Bendungan Tugu di Kabupaten Trenggalek dan Bendungan Gongseng di Kabupaten Bojonegoro, hari ini saya resmikan,” ucap Jokowi. 

Rencananya masih di Trenggalek, Presiden menuju Kecamatan Karangan untuk menanam padi bersama petani. Sorenya dijadwalkan Kepala Negara kembali ke Jakarta untuk melanjutkan kerjanya di Istana Kepresidenan.

Turut mendampingi Presiden saat peresmian Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan Bupati Trenggalek Mochamad Nur Airifn.

Mantan anggota Wantimpres Sidarto Danusubroto

Eks Wantimpres Kecewa, Bilang Harusnya Jokowi Jadi Negarawan saat Pilkada

Eks Wantimpres Sidarto Danusubroto mengaku kecewa dengan Mulyono, nama yang belakangan identik dengan Jokowi.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024