Wapres Yakin Prinsip Islam Bantu-membantu Berperan Pulihkan Ekonomi

Wakil Presiden Ma'ruf Amin
Sumber :
  • VIVA/Mohammad Yudha Prasetya

VIVA – Seluruh negara di dunia saat ini tengah berupaya untuk memulihkan dan menyelamatkan perekonomian nasionalnya masing-masing, yang terdampak akibat pandemi COVID-19.

Respons Kapolri soal Gibran Dorong UU Khusus untuk Lindungi Guru dari Kekerasan

Wakil Presiden RI, Ma'ruf Amin menegaskan, hal yang sama saat ini juga tengah dilakukan oleh pemerintah Indonesia, yang saat ini juga masih menghadapi fase kritikal dalam langkah-langkah pemulihan ekonomi nasional.

"Kita sedang berada dalam fase kritikal untuk memulihkan ekonomi nasional kita. Meskipun ada sebagian negara yang mampu memulihkan ekonominya secara lebih cepat, namun ada juga sebagian negara yang masih berupaya memulihkan ekonominya," kata Ma'ruf dalam telekonferensi, Rabu 17 November 2021.

Pengamat Ingatkan Layanan “Lapor Mas Wapres” Jangan Cuma Terima Aduan Masyarakat Jakarta

Wakil Presiden Ma’ruf Amin

Photo :
  • Asdep KIP Setwapres

Ma'ruf mengatakan, saat ini negara-negara di dunia juga tengah menghadapi sejumlah tantangan, yakni terkait kesenjangan akses vaksin, inflasi harga energi, serta disrupsi supply chain atau rantai pasok.

Hari Pertama Lapor Mas Wapres, Total Ada 55 Aduan

"Apalagi ada juga tantangan dari aspek perubahan iklim," ujarnya.

Karenanya, dalam upaya memulihkan perekonomian masing-masing negara sekaligus mendorong pemulihan ekonomi global, maka semua negara di dunia setidaknya harus bersinergi dan berkolaborasi guna mencapai tujuan tersebut.

"Karena kalau untuk memulihkan ekonomi global, tidak mungkin hanya dilakukan oleh satu negara, tapi harus bersinergi dan berkolaborasi," kata Ma'ruf.

Ma'ruf pun meyakini, sinergi dan kolaborasi antar negara tidak hanya bertujuan untuk menyelesaikan masalah. Namun juga demi mewujudkan pembangunan ekonomi global yang berkelanjutan di masa mendatang. Wapres juga meyakini peran prinsip bantu-membantu dalam Islam untuk pemulihan ekonomi.

"Saya yakin prinsip dan nilai Islam seperti saling membantu dan saling menolong, mampu berperan dalam mewujudkan kolaborasi sebagai upaya pemulihan ekonomi dan pembangunan nasional yang berkelanjutan," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya