BPS: Tingkat Pengangguran di Jakarta Rendah, Riau Tinggi

Kepala BPS Margo Yuwono
Sumber :
  • VIVA/Fikri Halim

VIVA – Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Indonesia pada Agustus 2021 mengalami penurunan, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS). Seiring dengan turunnya jumlah pengangguran.

Bursa Asia Menguat Tersengat Lonjakan Dua Indeks di Wall Street

Sebagai informasi, TPT merupakan merupakan indikator yang digunakan untuk mengukur tenaga kerja yang tidak terserap oleh pasar kerja dan menggambarkan kurang termanfaatkannya pasokan tenaga kerja.

Kepala BPS, Margo Yuwono mengatakan, TPT hasil Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) Agustus 2021 sebesar 6,49 persen atau turun 0,58 persen poin dibandingkan Agustus 2020.

Rupiah Menguat ke Level Rp 15.858 per Dolar AS, Ini Pendorongnya

Kepala BPS Margo Yuwono

Photo :
  • VIVA/Fikri Halim

Hal ini berarti dari 100 orang angkatan kerja, terdapat sekitar enam orang penganggur. Sebab, jumlah angkatan kerja dari hasil survei tersebut sebanyak 140,15 juta orang pada Agustus 2021.

Waka MPR Ibas ke Mahasiswa di Gedung DPR: Anda Mau Jadi Politisi, Disini Tempatnya

"TPT laki-laki itu mengalami penurunan lebih tinggi dibanding perempuan jadi pasar kerjanya lebih menyerap yang laki-laki lebih cepat," kata dia saat konferensi pers, Jumat, 5 November 2021.

TPT laki-laki mengalami penurunan dibandingkan Agustus 2020 sebesar 0,72 persen poin dari 7,46 persen menjadi 6,46 persen. Sementara TPT perempuan turun 0,35 persen poin dari 6,74 persen menjadi 6,11 persen.

Menurut daerah tempat tinggal, TPT perkotaan yang sebesar 8,32 persen lebih tinggi hampir dua kali TPT di daerah pedesaan yang 4,17 persen. TPT Perkotaan turun 0,66 persen poin sedangkan pedesaan 0,54 persen poin.

TPT penduduk kelompok umur muda 15-24 tahun merupakan TPT tertinggi mencapai 19,55 persen. Sementara itu, TPT penduduk kelompok umur tua 60 tahun ke atas terendah, yaitu sebesar 2,73 persen.

Dari sisi pendidikannya, TPT tertinggi berasal dari lulusan SMK sebesar 11,13 persen. Diikuti SMA 9,09 persen, SMP 6,45 persen, Universitas 5,98 persen, Diploma 5,87 persen dan SD ke bawah 3,61 persen.

Sementara itu, berdasarkan wilayahnya, TPT tertinggi tercatat di Kepulauan Riau dengan angka sebesar 9,91 persen sedangkan terendah di Gorontalo 3,01 persen. Untuk Jakarta sendiri sebesar 8,50 persen.

Khusus untuk di DKI Jakarta, TPT nya turun paling dalam, yakni minus 2,44 persen dibanding Agustus 2020. Diikuti Banten yang minus 1,63 persen dan Jawa Barat minus 1,54 persen.

"Ini dibandingkan antara Agustus 2020 dengan Agustus 2021. Semakin melebar jaraknya menandakan TPT nya mengalami penurunan cukup tajam," ucap Margo.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya