Jokowi 'Curhat' ke PM Slovenia soal Diskriminasi Sawit RI di Eropa

Presiden Jokowi bertemu Perdana Menteri (PM) Slovenia Janez Jansa.
Sumber :
  • Biro Pres dan Media Istana Kepresidenan.

VIVA – Presiden Jokowi bercerita mengenai diskriminasi yang dialami Indonesia kepada Perdana Menteri (PM) Slovenia Janez Jansa. Curhatan Jokowi itu ternyata masih berkaitan dengan masalah klasik yakni diskriminasi atas komoditas Indonesia dalam hal ini ini kelapa sawit dari Uni Eropa (UE). 

“Terkait dengan kerja sama lingkungan hidup, saya menyayangkan masih ada perlakuan diskriminatif oleh Uni Eropa terhadap kelapa sawit berkelanjutan Indonesia,” ucap Jokowi dalam pertemuan bilateral di sela-sela KTT COP26 di Scottish Event Campus, Glasgow, Skotlandia dikutip, Selasa 2 November 2021. 

Selain isu lingkungan hidup, Jokowi mengharapkan agar Slovenia mendorong finalisasi perundingan Indonesia–EU Comprehensive Economic Partnership Agreement. 

Baca juga: KPK Pelajari Bukti Dugaan Korupsi Garuda Indonesia dari Peter Gontha

Jokowi pula, menyampaikan bahwa upaya memperkuat kerja sama Indonesia-UE ini telah dibahas dengan Prancis sebagai pemegang presidensi UE berikutnya dan juga dengan Presiden Dewan Eropa. 

PM Janez Jansa lantas meresponsnnya dengan pernyataan bahwa Slovenia memberikan perhatian besar terhadap Indonesia. 

Menurut Jansa, Indonesia adalah negara yang amat penting dan strategis. 

Perkebunan kelapa sawit.

Photo :
  • ANTARA FOTO/Wahdi Septiawan
Kritikan Keras Said Didu ke Jokowi: Kudeta Partai yang Membesarkannya

“Indonesia memiliki potensi ekonomi yang besar, sehingga penting bagi Uni Eropa memberikan perhatian lebih besar kepada Indonesia,” ucap PM Janez Jansa

Presiden Jokowi menyampaikan apresiasi kepada PM Slovenia atas komitmennya untuk terus memperkuat hubungan Indonesia-Slovenia dan Indonesia-Uni Eropa (UE). 

Dukungan Prabowo dan Jokowi Disebut Tingkatkan Suara Melki-Johni di Pilkada NTT

Sekadar diketahui, pertemuan Presiden dengan PM Slovenia ini Menteri Luar Negeri Retno L.P Marsudi dan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya.

Cak Imin Yakin Dukungan Jokowi Pengaruhi Suara Ridwan Kamil dan Luthfi
Pasangan Andika Perkasa-Hendrar Prihadi dan pasangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin Maim

Analisis Pengamat soal Penyebab Utama PDIP Usung Andika-Hendi Kalah di Jateng

Pengamat politik mengatakan kekalahan PDIP dalam pemilihan kepala daerah di Jawa Tengah karena beberapa faktor, termasuk di antaranya endorsement Jokowi dan Prabowo.

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024