Harga Emas Hari Ini 4 Agustus 2021: Global Datar, Antam Anjlok

Emas batangan untuk investasi di sebuah gerai emas di Malang, Jawa Timur.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto

VIVA – Harga emas internasional dibuka datar atau tak bergerak pada perdagangan Rabu pagi. Hal itu karena investor menunggu sinyal dari data pekerjaan di Amerika Serikat terkait pemulihan pasar tenaga kerja.

Harga Emas Hari Ini 25 November 2024: Global Naik Dekati Level Tertinggi, Antam Turun Segini

Dilansir dari CNBC pada Rabu 4 Agustus 2021, harga emas di pasar spot datar di level US$1.809,21 per ons. Sedangkan, emas berjangka AS turun sebesar 0,1 persen ke level US$1.812,50 per ons.

Diketahui, pasar tenaga kerja memang membutuhkan waktu untuk pemulihan akibat dampak pandemi COVID-19, sehingga lebih banyak waktu dilakukan agar ekonomi AS dapat sepenuhnya kembali ke jalurnya.

Harga Emas Hari Ini 23 November 2024: Produk Antam Kinclong di Akhir Pekan

Adapun data pekerjaan yang dirilis pada hari ini tentu dapat mengatur jumlah angka penggajian non pertanian AS. Hal itu tentunya mempengaruhi pesanan barang yang dibuat di AS.

Emas Domestik

5 Tips Investasi Emas Batangan untuk Pemula: Mulai dari Nol hingga Profit

Harga emas produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) hari ini dibanderol seharga Rp943 ribu per gram. Harga tersebut turun sebesar Rp5.000 per gram dibandingkan perdagangan kemarin.

Dikutip dari data Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, harga pembelian kembali atau buyback emas Antam ditetapkan Rp836 ribu per gram. Harga itu turun Rp6.000 dibandingkan perdagangan kemarin.

Baca juga: Hingga Juni 2021 Wisatawan Asing Masih Masuk ke RI, Ini Negaranya 

Adapun harga jual emas berdasarkan ukuran, yakni lima gram dijual Rp4,49 juta, 10 gram Rp8,92 juta, 25 gram Rp22,18 juta, dan 50 gram Rp44,29 juta.

Kemudian, emas 100 gram dibanderol Rp88,51 juta, 250 gram Rp221,01 juta dan emas 500 gram Rp441,82 juta.

Selanjutnya, untuk ukuran emas terkecil dan terbesar yang dijual Antam pada hari ini, yaitu 0,5 gram dibanderol Rp521,5 ribu dan 1.000 gram senilai Rp883,6 juta. 

Antam mencatat untuk semua ukuran emas pada hari ini tersedia di butik logam mulia.

Ilustrasi Emas Batangan.

Harga Emas Hari Ini 26 November 2024: Global dan Antam Komplak Anjlok

Harga emas internasional anjlok pada perdagangan Selasa, 26 November 2024 ke level terendah dalam lebih dari seminggu.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024