Potensi Ekonomi Syariah Besar, RI Jangan Cuma Jadi Target Pasar

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati.
Sumber :
  • Dokumentasi kementerian keuangan.

VIVA – Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati, mengingatkan akan besarnya potensi ekonomi syariah di Tanah Air, yang masih belum diberdayakan hingga saat ini.

Dampingi Prabowo Bertemu PM Trudeau, Menko Airlangga: Perjanjian ICA CEPA Tingkatkan Perdagangan dan Dorong Perekonomian

Karenanya, Sri Mulyani pun menegaskan agar jangan sampai Indonesia hanya dijadikan sebagai target pasar semata oleh para pelaku ekonomi syariah di tataran global.

"Dengan besarnya potensi pasar keuangan syariah kita, seharusnya Indonesia bisa jadi penggerak perekonomian syariah dan tidak hanya jadi target market dari produk industri halal negara lain,” kata Sri Mulyani dalam telekonferensi, Selasa 29 Juni 2021.

Tingkatkan Perekonomian Bojonegoro, Setyo Wahono Bakal Perkuat Industri Padat Karya

Baca juga: Keputusan Besar Anindya Bakrie soal Munas Kadin Banjir Pujian

Sri Mulyani menambahkan, ekonomi dan keuangan syariah memiliki peran yang semakin penting di dalam perekonomian nasional, khususnya di tengah kondisi pandemi COVID-19 seperti saat ini.

Bank Mandiri Pede Penghapusan Utang UMKM Tak Membuat Kinerja Keuangannya 'Goyang'

Apalagi, dalam rangka memulihkan perekonomian nasional, Sri Mulyani pun meyakini bahwa ekonomi syariah dapat menjadi pilar utama penopang pemulihan ekonomi tersebut.

"Nilai-nilai dari ekonomi Syariah dapat mendorong ekonomi nasional yang adil dan merata di seluruh aspek, mencakup juga sektor pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan ekonomi yang inklusif," ujar Sri Mulyani.

Selain itu, Sri Mulyani juga menekankan bahwa redistribusi ekonomi dalam perekonomian syariah, adalah salah satu bentuk jaring pengaman sosial yang sangat berguna bagi sebagian masyarakat khususnya para warga miskin.

Sebab, salah satu prinsip dari penerapan ekonomi syariah tersebut antara lain adalah untuk membantu masyarakat tidak mampu, agar selalu diberikan perhatian lebih supaya kesulitannya secara ekonomi dapat terbantu.

"Kita bisa membangun sumber-sumber literasi utama, yang bisa diadakan di dalam sektor keuangan syariah di Indonesia," ujarnya.

Hanif Dhakiri

Komisi XI DPR Desak Apple Tanggung Jawab Ketimpangan Pendapatan dan Investasi di Indonesia

Anggota Komisi XI DPR RI, Muhammad Hanif Dhakiri meminta pertanggungjawaban atas ketimpangan investasi kontribusi Apple pada perekonomian Indonesia. Ada beberapa tuntutan

img_title
VIVA.co.id
16 November 2024